Pria di Gresik Bobol Rumah dan Curi Perhiasan Korbannya: Pelaku Tiba-tiba Ketakutan
Tri Wahyudi Sutopo (30) warga Desa Mulung, Driyorejo, Gresik, ketakutan setengah mati saat merampok di sebuah rumah janda, Jawa Timur.
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, GRESIK - Tri Wahyudi Sutopo (30) warga Desa Mulung, Driyorejo, Gresik, ketakutan setengah mati saat merampok di sebuah rumah janda, Jawa Timur.
Setelah berhasil mencuri, pelaku malah mengembalikan barang curian.
Pelaku mendatangi kediaman korban berinisial G pada Minggu (8/5/2022) dini hari.
Pria ini naik dari atas rumah, kemudian masuk ke dalam rumah korban.
Baca juga: Video Viral Aktivitas Mencurigakan di Wilayah Ndugama, Diduga Tempat Persembunyian Egianus Kogoya
Saat itu korban sedang berada di kamar.
Sekitar pukul 02.00 Wib, korban terbangun dari tidurnya dikarenakan ada suara di sebelah kamar.
Kemudian korban menghidupkan HP ternyata WiFi rumahnya mati.
Mengetahui wifi mati, korban keluar kamar untuk mengecek penyebab terjadinya wifi tersebut.
Ternyata di dalam rumah korban sudah ada orang lain.
Namun setelah keluar kamar, korban melihat pelaku berada di luar kamar, tepatnya ruang tengah.
Pelaku langsung merampas handphone dan perhiasan korban berupa gelang.
Baca juga: Pengamat Curiga Ada Upaya Sistematis Serang Puan Terkait Peresmian Fasilitas Air Bersih di Wonogiri
Tidak sampai di situ, nafsu pelaku memuncak melihat bagian kaki korban.
Dia pun langsung melepas celana korban dan melakukan tindakan asusila secara memaksa.
Korban yang berteriak, mulutnya langsung disumpal celana dalam.