Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bus Rombongan Guru SD Masuk Jurang di Tasikmalaya, 3 Orang Tewas dan Belasan Lainnya Luka-luka

Bus pariwisata yang berisi rombongan guru SD asal Kabupaten Sumedang masuk jurang di jalan raya Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022).

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Bus Rombongan Guru SD Masuk Jurang di Tasikmalaya, 3 Orang Tewas dan Belasan Lainnya Luka-luka
Kolase Tribunnews
Foto Bus Pariwisata yang masuk jurang (kiri). Tangkapan layar video bus pariwisata yang masuk jurang di Tasikmalaya. Bus pariwisata asal Sumedang tujuan Pangandaran masuk jurang di Jalan Raya Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022) dini hari. Tiga orang meninggal dunia dalam kecelakaan ini. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Firman Suryaman

TRIBUNNEWS.COM - Bus yang mengangkut rombongan guru SD masuk jurang di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (25/6/2022) dini hari.

Akibat kejadian itu, tiga orang penumpang meninggal dunia.




Sementara belasan orang mengalami luka-luka.

Diketahui, bus pariwisata tersebut mengangkut rombongan guru SD dari Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Sebelum masuk jurang, bus sempat oleng ke kiri.

Dugaan sementara, kecelakaan terjadi lantaran sopir bus mengantuk.

BERITA TERKAIT

Bus terjun ke jurang sedalam sekitar 10 meter yang di bawahnya terdapat sungai di Jalan Raya Nasional Bandung-Tasikmalaya, betulan Cirende, Desa Manggungsari, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya.

Baca juga: KRONOLOGI Kecelakaan Bus di Tasikmalaya, Masuk Jurang Usai Bus Oleng ke Kiri, Diduga Sopir Ngantuk

Tangkapan layar video kecelakaan maut bus pariwisata di Jalan Raya Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022) dini hari. Bus berisi rombongan dari SD Sayang, Cikeruh, Sumedang. Tiga penumpang bus pariwisata dikabarkan meninggal dunia.
Tangkapan layar video kecelakaan maut bus pariwisata di Jalan Raya Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022) dini hari. Bus berisi rombongan dari SD Sayang, Cikeruh, Sumedang. Tiga penumpang bus pariwisata dikabarkan meninggal dunia. (Tribun Jabar/Firman Suryaman)

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Aszhari Kurniawan, melalui PJS Kasi Humas, Ipda Jajang Kurniawan, mengungkap kronologi kecelakaan maut di Tasikmalaya ini.

Ia mengatakan, bus mengangkut rombongan wisata tujuan objek wisata Pangandaran.

"Tiba di lokasi kejadian, bus oleng ke kiri dan langsung masuk jurang. Belum diketahui penyebabnya, namun dugaan sentara akibat sopir mengantuk," kara Jajang.

Seluruh korban meninggal maupun luka berat seluruhnya sudah dibawa ke RSU dr Soekardjo, Kota Tasikmalaya.

Sementara yang mengalami luka ringan dibawa ke Puskesmas Rajapolah.

Baca juga: BREAKING NEWS: Bus Pariwisata Terjun ke Jurang di Tasikmalaya, 3 Penumpang Dikabarkan Meninggal

Bangkai bus saat ini masih berada di dasar jurang dengan posisi terlentang seluruh ban berada di atas.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas