Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Geger Mayat Bayi Perempuan di Sungai Irigasi Tarum Timur Subang, Bertumpuk dengan Eceng Gondok

Kapolsek Cikaum, AKP Anton Indra Gunawan mengatakan, mayat bayi perempuan di di Sungai Irigasi Tarum Timur yang diperkirakan masih berumur dua hari

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Geger Mayat Bayi Perempuan di Sungai Irigasi Tarum Timur Subang, Bertumpuk dengan Eceng Gondok
ist
Ilustrasi mayat bayi - Warga Kampung Tanjung Jaya, Desa Gandasari, Kecamatan Cikaum, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa (28/6/2022) siang sekitar pukul 11.00 WIB digegerkan penemuan mayat 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Subang, Ahya Nurdin


TRIBUNNEWS.COM, SUBANG -
Warga Kampung Tanjung Jaya, Desa Gandasari, Kecamatan Cikaum, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa (28/6/2022) siang sekitar pukul 11.00 WIB digegerkan penemuan mayat.

Mayat bayi perempuan ditemukan di Sungai Irigasi Tarum Timur.

Kapolsek Cikaum, AKP Anton Indra Gunawan mengatakan, mayat bayi perempuan yang diperkirakan masih berumur dua hari.

"Mayat bayi berjenis kelamin perempuan tersebut ditemukan warga di Sungai Tarum Timur dalam posisi mengambang dan bertumpuk dengan tanaman eceng gondok," katanya. 

Baca juga: Bukannya Segera Dikubur, Pasutri di Surabaya Tinggalkan Mayat Bayi Berumur 5 Bulan di Rumah

Kuat dugaan bayi itu dibuang dan dari hasil pemeriksaan sementara, bayi malang itu diduga dibuang di daerah lain.

"Hanyut ke wilayah Sungai Cikaum. Waktu ditemukan kondisinya masih ada tali pusar menempel," ungkap Anton. 

Berita Rekomendasi

Setelah itu, mayat bayi langsung dibawa ke Puskesmas Cikaum.

Selanjutnya, mayat bayi akan langsung dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Tanjungkerta, Kecamatan Cikaum. 

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh mayat bayi," kata Anton. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Penemuan Mayat Bayi Perempuan di Subang, Mengambang di Sungai Irigasi Tarum Timur

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas