Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Pandegiling Terima Berkah Kurban 2 Sapi Limosin dari Edy Torana Pendiri Relawan ETOR

Relawan Erick Thohir (ETOR) melakukan penyembelihan 2 ekor sapi limosin seberat 1,6 ton di Surabaya, Jawa Timur.

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Warga Pandegiling Terima Berkah Kurban 2 Sapi Limosin dari Edy Torana Pendiri Relawan ETOR
Istimewa
Relawan Erick Thohir (ETOR) melakukan penyembelihan 2 ekor sapi limosin di Surabaya, Jawa Timur. 

Selanjutnya, Syafrudin Budiman Ketua Dewan Pembina DPP Relawan ETOR dalam sambutannya mengatakan, bahwa hari ini (red-kurban) kami ingin melakukan politik yang gembira.

Dimana melakukan syiar dakwah bil hikmah untuk bergembira di masyakat Pandegiling ini dengan penyembelihan kurban.

"Penyembelihan 2 sapi limosin seberat 1,6 ton ini sangat besar dan memberikan kemakmuran di Pandegiling. Dimana menjadi doa-doa yang dipanjatkan untuk keluarga Edy Torana dan menjadi doa-doa agar dimudahkan dalam segala aktivitas," ujar Gus Din sapaan akrabnya.

Terkahir kata Intelektual Muda Muslim ini, mendoakan Erick Thohir terpilih sebagai Presiden RI 2024-2029.

Menurutnya penyembelihan hewan kurban tersebut sebagai bagian dari politik kegembiraan, agar dalam setiap dakwah politik, dakwah sosial, dan dakwah agama, tetap mengedepankan ukhuwah islamiyyah, persaudaraan, dan kegembiraan.

"Terkahir saya berharap kepada Bapak Edy Torana sebagai keluarga besar dari Pandeling Surabaya inj, teruskan amal perbuatan dan tingkatkan amal perbuatan. InsyaAllah surga Jannah, hidayah akan diberikan kepada keluarga dan lingkungannya," ujarnya.

Syukuran Kurban 2 Sapi Limosin

BERITA TERKAIT

Pada Minggu, (10/07/2022) Dewan Pimpinan Pusat Relawan Erick Thohir (DPP ETOR) usai penyembelihan 2 ekor Sapi Limosin berlanjut melakukan syukuran dan hiburan bersama masyarakat Pandegiling, Kota Surabaya.

Dimana acara di isi makan bersama dan hiburan dangdut.

Edy Torana selaku tuan rumah menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan kunjungan ke rumah Keluarga Besar Edy Torana di Pandegiling.

Acara lanjutan ini katanya, untuk mempererat persaudaraan di Hari Raya Idul Adha dan Konsolidasi Relawan Erick Thohir (ETOR) di Jawa Timur.

"Kami terus melakukan Koordinasi dan Konsolidasi Relawan Erick Thohir (ETOR) di Jawa Timur. Hal ini demi meningkatkan popularitas dan elektabilitas Erick Thohir di Jatim," kata Edy Torana.

Sementara itu, Aria Duta mengatakan, Relawan ETOR hadir untuk mendukung perjuangan kinerja Bapak Erick Thohir Menteri BUMN di Pemerintahan.

Selain itu, dalam proses Pilpres, Relawan ETOR berjuang untuk mensosialisasikan dan mengkampanyekan Erick Thohir.

"Kami DPP ETOR memasang 10 banner besar ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 1443 H di 10 titik di Kota Surabaya. Banner ini bagian dari sosialisasi dan kampanye pengenalan Erick Thohir," ujar Bung Aria sapaan akrabnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas