Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bikin Merinding, Perempuan Ini Kirim Pesan Suara Sebelum Tabrakan Motor ke Jembatan Mentaya Sampit

Isi pesan suara tersebut merupakan luapan emosi korban sebelum ditemukan mengalami Laka Tunggal hingga meninggal dunia di jembatan Bajarum Kota Besi

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Bikin Merinding, Perempuan Ini Kirim Pesan Suara Sebelum Tabrakan Motor ke Jembatan Mentaya Sampit
net
Ilustrasi mayat - Wanita berinisial YK (29), warga Desa Buana Mustika, Kecamatan Telaga Antang Kabupaten Kotawaringin Timur meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal di Jembatan Mentaya atau Jembatan Bajarum, Kecamatan Kota Besi (Kobes), Jalan Trans Kalimantan arah Sampit-Palangkaraya, Minggu (31/7/2022), pukul 00:15 WIB 

Saat dikonfirmasi kepada Kapolsek Kota Besi, Iptu Kosean Afandi, mengungkapkan pada saat kejadian korban mengendarai sepeda motor jenis matic dengan nomor polisi KH 5377 QK.

Pihaknya juga sudah melakukan olah TKP, sehigga dari hasil olah TKP, diduga saat korban tiba di Jembatan Bajarum lalu menabrakan diri ke tiang pembatas jembatan hingga terpelanting ke tengah jalan.

Baca juga: Eks Danseskoal Meninggal Kecelakaan, Vega Antares Sebut Ayahnya itu Seniman yang Hobi Jadi Tentara

“Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka yang cukup parah, tangan kirinya putus, kaki kiri patah, dan kepala bagian belakang mengalami luka terbuka,” ujarnya.

Korban pertama kali ditemukan oleh seorang supir travel yang melintas di Jembatan Bajarum, Jalan Tjilik Riwut Km 19.

Saat ditemukan korban masih bernafas dan sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit agar mendapat penanganan medis.

Namun, nahas nyawa korban tidak tertolong dan menghembuskan nafas terakhir di RSUD dr Murjani Sampit.

Sedangkan, warga baru mengetahui kejadian tersebut ketika pemberitaan mulai viral di medsos.

BERITA REKOMENDASI

Artikel ini telah tayang di Tribunkalteng.com dengan judul NEWS VIDEO, Sebelum Meninggal di Jembatan Bajarum Pemotor Wanita Ini Tinggalkan Pesan Suara

Sumber: Tribun Kalteng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas