Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Pengemis di Jepara, Meminta-minta untuk Bayar Cicilan Mobil, Sehari Bisa Dapat Rp 700 Ribu

Berikut kisah seorang pengemis meminta belas kasihan orang demi bisa membayar cicilan mobil datang dari wilayah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Miftah
zoom-in Kisah Pengemis di Jepara, Meminta-minta untuk Bayar Cicilan Mobil, Sehari Bisa Dapat Rp 700 Ribu
express.co.uk
Ilustrasi pengemis - Berikut cerita seorang pengemis di Jepara. Ia meminta-minta demi bisa membayar cicilan mobil. Ia mengaku pernah dalam sehari mendapatkan uang hingga Rp 700 ribu. 

Bahkan pernah dirinya bisa mengantongi uang Rp 700 dalam sehari saat mengemis di depan minimarket.

SL dan pengemis lain yang terjaring razia lantas dibawa ke kantor Satpol PP Kabupaten Jepara.

Baca juga: Sawer Biduan di Acara Dangdut, Pengemis di Probolinggo Ini Berpenghasilan Rp 500 Ribu per Hari

Diberi pendampingan psikologis

Kisah Pengemis di Jepara, Meminta-minta untuk Bayar Cicilan Mobil, Sehari Dapat Rp 700 Ribu
SL, warga Kudus, terjaring razia di perempatan Mayong, Jepara, Selasa (6/9/2022). SL mengaku mengemis karena tak memiliki aktivitas di rumah. Hasil mengemis digunakan untuk membayar cicilan mobil.

Kabid Rehabperlinjamsos Dinsospermades Kabupaten Jepara, Budhi Sulityawan menjelaskan, ada total 7 pengemis yang terjaring razia pada Selasa (6/9/2022) lalu.

Semuanya akan dibawah ke rumah singgah untuk menjalani rehabilitasi, dicek kondisi kesehatannya dan pendampingan psikologis.

Rencananya penanganan tersebut berjalan selama 2 atau 3 hari ke depan.

Budhi menambahkan, pihaknya juga akan melakukan penelusuran latarbelakang pengemis-pengemis ini.

Berita Rekomendasi

"Kami mendalami kondisi sosialnya seperti apa," ucap Budhi, dikutip dari TribunJateng.

Langkah ini berguna untuk mengetahui apakah mereka benar dari keluarga tidak mampu atau tidak.

Dinsospermades Kabupaten Jepara juga siap memberikan bantuan sosial jika nantinya terbukti pengemis berasal dari ekonomi ke bawah.

"Akan memberikan pendampingan sosial sampai perlindungan jaminan sosial," tandas Budhi.

Baca juga: Pura-pura Buntung, Pengemis Ini Bisa Raup Rp 500 Ribu per Hari, Sudah Beraksi Satu Tahun

Fenomena pengemis kaya

Lutfi Haryono, si pengemis yang memiliki dana ratusan juta di rekening saat dimintai keterangan di Kantor Kelurahan Ipilo, Kamis (2/6/2022).
Lutfi Haryono, si pengemis yang memiliki dana ratusan juta di rekening saat dimintai keterangan di Kantor Kelurahan Ipilo, Kamis (2/6/2022). (TribunGorontalo.com)

Fenomena pengemis kaya memang kerap terjadi di berbagai daerah.

Termasuk satu contohnya pria bernama Lutfi Haryono asal Kota Gorontalo.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas