Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemuda di Madiun Ditangkap karena Diduga Hacker Bjorka, sang Ibu Kaget dan Akui Tak Punya Komputer

Inilah pengakuan ibu dari pemuda asal Madiun yang diamankan karena diduga hacker Bjorka, mengaku tak punya komputer.

Penulis: Nuryanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Pemuda di Madiun Ditangkap karena Diduga Hacker Bjorka, sang Ibu Kaget dan Akui Tak Punya Komputer
TribunJatim.com/Sofyan Arif Candra dan Tribunnews.com/Istimewa
Prihatin, ibu dari pemuda berinisial MAH yang ditangkap karena diduga hacker Bjorka (kiri), foto profil hacker Bjorka (kanan). Inilah pengakuan ibu dari pemuda asal Madiun yang diamankan karena diduga hacker Bjorka, mengaku tak punya komputer. 

Ia berujar, setelah lulus SMA, MAH tak pernah bekerja di luar kota.

MAH mulai bekerja membantu berjualan es sejak 2020 lalu.

Seorang pemuda asal Madiun yang diduga sosok hacker Bjorka diamankan di Polres Madiun, Rabu (14/9/2022) malam. Berikut pengakuan sang ibu.
Seorang pemuda asal Madiun yang diduga sosok hacker Bjorka diamankan di Polres Madiun, Rabu (14/9/2022) malam. Berikut pengakuan sang ibu. (Istimewa)

3. Di Rumah Tak Punya Komputer

Prihatin bersama suaminya, Jumanto, sehari-hari bekerja sebagai buruh tani.

MAH pun membantu orang tuanya dengan berjualan es di pasar untuk mencukupi kebutuhan keluarga.

Ia juga mengatakan, keluarganya tidak mempunyai komputer di rumah.

Sehingga, Prihatin tak percaya jika anaknya merupakan sosok Bjorka yang telah meretas data pemerintah.

Berita Rekomendasi

"Kami di rumah tidak punya komputer. Dan untuk makan sehari-hari saja sudah repot," tegasnya, Kamis, dilansir Kompas.com.

Baca juga: Bjorka Asli Tertawa Polisi Salah Tangkap dan Beberkan Rahasia, Sebut Nama Jokowi dan Johnny G Plate

4. MAH Bawa Sajadah dan Sarung

Prihatin menjelaskan, anaknya dijemput empat anggota polisi berpakaian preman pada Rabu (14/9/2022) malam.

Saat datang, polisi tak menyampaikan MAH dijemput karena kasus dugaan peretasan.

Saat penangkapan, kata Prihatin, MAH hanya bilang akan dibawa ke Polsek Dagangan oleh petugas.

"Saat dibawa (petugas), tidak bilang apa-apa, cuma ambil sajadah dan sarung," ungkapnya, Kamis, dikutip dari TribunJatim.com.

Hacker Bjorka merespons klaim pemerintah yang menyebut telah mengantongi identitasnya. Melalui akun di forum breached, Bjorka mengaku dirinya tertawa saat mendengar kabar pemerintah Indonesia telah mengetahui identitasnya.
Hacker Bjorka merespons klaim pemerintah yang menyebut telah mengantongi identitasnya. Melalui akun di forum breached, Bjorka mengaku dirinya tertawa saat mendengar kabar pemerintah Indonesia telah mengetahui identitasnya. (Tangkapan Layar Forum Breached)

Sebagai informasi, hacker Bjorka sebelumnya mengklaim memiliki 1,3 miliar data pendaftaran SIM card.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas