Populer Regional: Anak Racuni Keluarga Terancam Hukuman Mati | Polisi Todongkan Pistol ke Santri
Berita populer regional mulai anak yang racun keluarganya kini terancam hukuman mati hingga viral video polisi todongkan pistol ke santri.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Tiara Shelavie
Plt Kapolresta Magelang, AKBP Mochammad Sajarod Zakun, menyampaikan ditemukan zat bergolongan sianida dalam organ tubuh korban.
"Yang kemarin (Kabiddokkes) telah memimpin mengambil sampel yang ada di dalam organ tubuh ada dibagian lambung korban."
"Ternyata, ditemukan zat lain yang bergolongan Sianida, jadi tidak hanya arsenik."
"Kemarin kan disampaikan oleh tersangka memakai arsenik, ternyata yang kami temukan pada tubuh atau sampelnya korban adalah golongan sianida," ungkapnya di Mapolresta Magelang, Rabu (30/11/2022), dilansir TribunJogja.com.
Sajarod menjelaskan, penemuan zat sianida dalam tubuh korban, sesuai dengan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Yang kemarin hasil cek lab dan hasilnya pun sama."
"Jadi kesimpulannya, sementara berdasarkan olah TKP dan berdasarkan keterangan para saksi dan tersangka, bahwasanya korban meninggal dunia ini dimungkinkan karena sianida."
"Karena pengaruh dalam golongan sianida ini mengakibatkan tubuh menjadi lemas," papar Sajarod.
Polisi Amankan Mobil yang Dipakai DDS untuk Simpan Sianida
Sajarod mengatakan, satu unit mobil diamankan sebagai barang bukti yang dipakai DDS untuk mengambil dan menyimpan zat Sianida dan racun arsenik.
"Mobil ini milik orang lain atau statusnya disewa."
2. Kopilot Helikopter Polri Ditemukan Tewas, Sang Ayah Tak Kuasa Tahan Tangis dan Istri Korban Syok
Ditemukannya jenazah kopilot helikopter beregistrasi P-1103 milik Polri yakni Briptu Mochamad Lasminto membuat syok sang ayah, Samijan dan istri Lasminto bernama Miranda.