Jenazah Pelaku Bom di Bandung Sempat Ditolak Keluarga, Agus Sujatno Dianggap Teroris oleh Istrinya
Jenazah pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar sempat ditolak keluarga. Keluarga tidak mau menerima karena pelaku merupakan teroris.
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Komandan Satbrimob Polda Jawa Barat, Kombes Pol Yuri Karsono mengatakan bom yang digunakan pelaku merupakan bom rakitan yang berisi proyektil paku.
"Jenis bom yang meledak adalah jenis bom rakitan, dirakit dalam bentuk panci, dan biasa rekan-rekan dengar dengan bom panci," ujarnya pada Kamis (8/12/2022) dikutip dari Kompas.com.
Sementara itu, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan menjelaskan ledakan bom panci tersebut mengakibatkan sebagian kantor Polsek Astana Anyar mengalami kerusakan.
"Terkait dengan bom yang digunakan oleh pelaku adalah jenis bom panci. Daya ledaknya mengakibatkan sebagian bangunan kantor Polsek Astana Anyar mengalami kerusakan," terangnya.
(Tribunnews.com/Mohay/Danang Triatmojo) (TribunJabar.com/Nazmi Abdurrahman) (Kompas.com/Michael Hangga) (TribunSolo.com/Ahmad Syarifuddin)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.