Wanita di Bekasi Dimutilasi Pakai Alat Ini Hingga Pelaku Tunggak Kontrakan dan Terjerat Pinjol
Berdasarkan hasil forensik, terkuak tulang korban yang dimutilasi bentuknya bergerigi.
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, BEKASI- M Ecky Listiantho (34) memutilasi wanita (EZ) menggunakan gergaji listrik di rumah kontrakannya kawasan Kampung Buaran, Desa Lambangsari, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Ecky kemudian menyimpan potongan tubuh korban di boks kontainer.
Baca juga: Polisi Beberkan Penangkapan Pelaku Mutilasi Wanita di Bekasi: Sempat Kabur Bersama Wanita
Diketahui, kasus pembunuhan sadis tersebut terungkap pada Kamis (29/12/2022).
"Masih kami teliti sampai sekarang, memang ada beberapa hal yang identik dengan hasil penyelidikan kami, misalnya bahwa ini (korban) tidak dipotong dengan menggunakan golok," ungkap Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi di Polda Metro Jaya, Sabtu (31/12/2022).
Berdasarkan hasil forensik, terkuak tulang korban yang dimutilasi bentuknya bergerigi.
"Informasi hasil penyelidikan kami (korban) dipotong menggunakan gergaji listrik," sambung dia.
Hengki tak mengungkap jumlah potongan tubuh yang ditemukan di dalam boks kontainer.
Dia mengaku heran, lantaran tetangga di sekitar lokasi tak mendengar suara gergaji listrik yang diduga digunakan oleh pelaku.
Baca juga: Sosok Ecky Listiantho, Diduga Pelaku Mutilasi Wanita di Bekasi, Hilang Sejak 23 Desember 2022
"Ini jadi pertanyaan kita lagi kenapa kok tetangganya tidak ada yang dengar dan sebagainya. Kenapa begitu permisif mayat sekian lama ada di sana tapi tidak ada yang tahu atau peduli," imbuh Hengki.
Lalu penyidik menduga potongan tubuh korban telah disimpan lama oleh pelaku.
Kendati demikian, Hengki tak menyebutkan berapa lama jasad korban telah disimpan oleh pelaku.
"Kami masih selidiki ini ya nanti setelah komplit kami akan berikan perkembangan daripada penyelidikan," ucap dia.
Baca juga: Update Kasus Mutilasi di Bekasi: Pelaku Ditangkap, Jasad di Boks Kontainer 2 Bulan Tanpa Bau
Sebelumnya, Ecky dikabarkan tak kembali ke rumah sejak Jumat (23/12/2022), setelah pamit pergi ke bank.
Istri dari Ecky, EZ, mengatakan WhatsApp Ecky juga tak bisa dihubungi.