Profil Bupati Indramayu Nina Agustina, Sosok yang Disebut Terkait dengan Mundurnya Lucky Hakim
Profil Nina Agustina Da'i Bachtiar, Bupati Indramayu yang disebut-sebut tidak harmonis dengan wakilnya, Lucky Hakim yang kini mengundurkan diri.
Penulis: Daryono
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini profil Nina Agustina Da'i Bachtiar, Bupati Indramayu yang disebut-sebut tidak harmonis dengan wakilnya, Lucky Hakim.
Lucky Hakim kini mengundurkan diri dari posisi Wakil Bupati Indramayu.
Pengunduran diri Lucky Hakim dari jabatan Wakil Bupati Indramayu disebut-sebut tidak lepas dari hubungannya dengan Nina Agustina Da'i Bachtiar.
Sejak keduanya dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati, hubungan Nina Agustina dan Lucky Hakim diketahui memang sempat tidak harmonis.
Bahkan, ketidakharmonisan hubungan antara Nina Agustina dan Lucky Hakim ini pernah menjadi bagian sorotan dalam Hak Interpelasi yang dilontarkan DPRD Indramayu pada awal tahun 2022.
Baca juga: Harta Kekayaan Lucky Hakim, Wakil Bupati Indramayu yang Mengundurkan Diri, Total Rp 11,7 Miliar
Dalam postingan terakhir di akun instagramnya pada Oktober 2022, Lucky Hakim juga mengunggah video yang di antaranya menunjukkan adanya ketidakharmonisan antara dirinya dengan Bupati Nina.
Namun, kabar hubungan yang tidak harmonis dengan Lucky Hakim ini dibantah Bupati Nina.
Ia menuturkan, hubungannya dengan Lucky Hakim baik-baik saja.
Meski baik-baik saja, Nina mengakui sudah tidak ada komunikasi dengan Lucky Hakim sejak terjadinya hak interpelasi.
"Pada saat terakhir ketemu ketika interpelasi saya bilang ayo maunya apa? maunya gimana? Tapi tetap saja (Lucky Hakim) begitu. Jadi mau gimana lagi," ujar dia kepada TribunJabar.id, Selasa (14/2/2023).
Meski begitu, Nina mengatakan hubungan keduanya tetap baik-baik saja.
"Intinya saya tidak ada masalah apapun dengan Wakil Bupati atau dengan Lucky Hakim secara personal. Kami itu sudah temanan lama, karena kami sama-sama pencinta binatang," ujar dia.
Profil Nina Agustina, putri sulung mantan Kapolri
Nina Agustina dilantik sebagai Bupati Indramayu pada 26 Februari 2021.