Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perselingkuhan Berujung Maut, Istri Keponakan Dibunuh Setelah Minta Pertanggungjawaban karena Hamil

HD tega membunuh istri dari keponakannya sendiri usai dimintai pertanggungjawaban atas kehamilan NH.

Penulis: Dewi Agustina
zoom-in Perselingkuhan Berujung Maut, Istri Keponakan Dibunuh Setelah Minta Pertanggungjawaban karena Hamil
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/POLRES KUBU RAYA
HD, pelaku pembunuhan NH ditangkap petugas saat bersembunyi di wilayah Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat. HD adalah paman dari suami korban NH. Dia tega membunuh NH karena kesal dimintai pertanggungjawaban atas kehamilan NH. 

Pelaku berinisial HD ditangkap petugas saat bersembunyi di rumah keluarganya di wilayah Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, Kalbar pada Senin (11/3/2023).

Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat mengungkapkan, dari pemeriksaan awal motif pembunuhan ini karena pelaku memiliki hubungan terlarang dengan korban hingga korban hamil.

Saat dimintai pertanggungjawaban, pelaku yang menolak kemudian menghabisi nyawa korban.

Pelaku Berpindah-pindah Tempat

Setelah menghabisi korban, pelaku secara berkala berpindah-pindah tempat untuk menghindari penangkapan.

Kepada kaluarga besarnya, pelaku mengaku pergi ke Kota Singkawang untuk mencari kerja.

Namun, dia ternyata pergi ke Kabupaten Ketapang, dan dari sana dirinya ingin kabur ke Pulau Jawa.

Berita Rekomendasi

"Ada upaya dari pelaku ini untuk menghindar, berpindah tempat."

"Semula yang bersangkutan memberikan informasi kepada keluarga hendak ke Singkawang mencari kerja, namun yang bersangkutan ke Ketapang."

Baca juga: Kronologi Pembunuhan Kepala Desa di Banten, Berawal dari Cekcok Mulut, Korban Ditikam Jarum Suntik

"Rencananya dari Ketapang, yang bersangkutan ini akan melarikan diri ke Jawa," ungkap AKBP Arief.

Terbongkarnya Kasus Perselingkuhan

Hubungan gelap antara pelaku HD dan korban NH terungkap setelah polisi berhasil mengamankan tersangka HD.

HD ditangkap polisi di Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat pada 11 Maret 2023.

Tersangka ditangkap atas dugaan pembunuhan terhadap wanita berinisial NH (25) di Desa Sungai Asam, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas