Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Pemuda Dihajar Pemotor hingga Kejang, Sudah Menangis Minta Maaf tapi Malah Dipukul

Viral video seorang pemuda dihajar pemotor hingga kejang di Cimahi, korban sudah menangis meminta maaf tapi malah dipukul oleh pelaku.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Daryono
zoom-in Viral Video Pemuda Dihajar Pemotor hingga Kejang, Sudah Menangis Minta Maaf tapi Malah Dipukul
Kolase Tribunnews.com: Tangkapan layar Instagram @infobdgbaratcimahi
Viral video seorang pemuda dihajar pemotor hingga kejang di Cimahi, korban sudah menangis meminta maaf tapi malah dipukul oleh pelaku. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pemuda dipukul pria paruh baya hingga kejang viral di media sosial.

Video penganiayaan itu diunggah oleh akun Instagram @infobdgbaratcimahi.

Dalam video tersebut tampak, seorang pemuda mengenakan kemeja lengan panjang dengan motif kotak-kotak.

Pemuda tersebut terlihat tengah dimarahi oleh pemotor pria paruh baya.

Pria tersebut marah diduga karena motor korban menyenggol motor pelaku saat berkendara.

Kemudian, korban tampak meminta maaf dan berusaha mencium tangan pelaku.

Baca juga: Viral Pria di Cimahi Arogan Hajar Sesama Pemotor hingga Tersungkur di Trotoar dan Kejang-kejang

Namun, pelaku tak menghiraukan permintaan maaf korban dan kembali marah-marah.

Berita Rekomendasi

Korban bahkan sampai menangis dan sesekali tampak menyeka air matanya menggunakan kedua tangannya.

Selanjutnya, video tersebut memperlihatkan korban sudah terjatuh di trotoar jalan dan kejang-kejang.

Bukannya menolong, pelaku malah menjambak rambut korban.

Dalam keterangan video itu disebutkan bahwa lokasi kejadian berada di depan BPJS Kesehatan Sangkuriang, Kota Cimahi, Jawa Barat, Rabu (19/4/2023) pukul 13:20 WIB.

Seorang saksi yang dihubungi oleh Tim Info Bandung Barat Cimahi (IBBC) pun membeberkan kronologi kejadian.

Dalam video berbeda yang diunggah akun @infobdgbaratcimahi, saksi menjelaskan ia melihat seorang pria marah-marah kepada pemuda yang tak memakai helm.

Saksi menyebut, pria itu kemudian mengambil topi yang dikenakan pemuda tersebut.

"Si topi anak itu diambil sama dia (pelaku) langsung dikepret dia (korban) mukanya."

"Terus dia (korban) minta maaf si korban tuh minta maaf terus dikepret lagi, nangis tuh bocah," ujar saksi dalam video tersebut.

Meski mendapat perlakuan kasar, korban masih berusaha untuk meminta maaf kepada pelaku.

Namun, bukan maaf yang ia terima, pemuda itu justru mendapat pukulan dari pelaku.

"Nah udah nangis mau nyium tangan si pelaku, dianya (pelaku) gak ngasih tangan, tangannya di kebelakangin."

"Terus dia ngomel-ngomel terus gak lama dari situ, dipukul, dipukulnya di bagian pipi," bebernya.

Akibat pukulan itu, korban terjatuh hingga kejang-kejang.

Saksi juga menyebut, korban mengalami luka di bagian pelipisnya.

Baca juga: Sosok Abdul Aziz, Pemuda yang Aniaya Ketua DKM di Bandung, Masih Bertetangga, Dikenal Tak Meresahkan

"Udah gitu si korban jatuh, jatuhnya ke samping langsung kejang-kejang."

"Pas dijambak sama bapak itu kena pelipisnya (terluka) langsung berdarah banyak," terangnya.

Masih dijelaskan saksi, pelaku diduga tak menyadari bahwa korban terluka.

"Si bapak itu gak sadar kalau si korban berdarah, kayaknya dikira si korban cuma akting, pas dijambak dilihat kaget dia (pelaku) juga," tandasnya.

Polisi Kejar Pemotor

Menanggapi video viral tersebut, Polres Cimahi langsung turun tangan, dilansir TribunJabar.id.

Kasat Reskrim Polres Cimahi AKP Luthfi Olot Gigantara mengatakan, pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Kami juga sudah bertemu dengan 2 orang sekuriti BPJS yang membenarkan adanya peristiwa tersebut," katanya, Kamis (20/4/2023).

Saat ini, pihaknya masih mengumpulkan keterangan saksi dan mengidentifikasi identitas pelaku.

"Langkah kepolisian saat ini masih di tahap penyelidikan untuk mengumpulkan informasi berkaitan dengan pelaku dan melakukan pengejaran terhadap pelaku," tandasnya.

(Tribunnews.com/Nanda Lusiana, TribunJateng.com/Hilman Kamaludin)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas