Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Target Turunkan Angka Stunting - Kemiskinan Ekstrem 2023 di Klaten, Ini Langkah Bupati Sri Mulyani

Berikut langkah Bupati Klaten Sri Mulyani untuk menurunkan angka stunting hingga kemiskinan ekstrem di Kabupaten Klaten.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Target Turunkan Angka Stunting - Kemiskinan Ekstrem 2023 di Klaten, Ini Langkah Bupati Sri Mulyani
TribunSolo/Istimewa
Bupati Klaten, Sri Mulyani saat kegiatan halal bi halal yang diikuti ratusan SDM Pelaksana PKH tingkat kabupaten hingga kecamatan di rumah makan Mbah /Lincah, Desa Pokak, Kecamatan Ceper, Klaten, Rabu (10/5/2023). 

"Saya targetkan sampai akhir jabatan saya nanti angka kemiskinan di Kabupaten Klaten itu bisa 10 persen," tegas Bupati.

Untuk mencapai hal tersebut tentunya perlu kerja keras bersama.

Baca juga: Bupati Sri Mulyani Berencana Revitalisasi Pasar Kembang Klaten: Biar Tertata Rapi dan Bersih

Bupati Klaten, Sri Mulyani saat kegiatan halal bi halal yang diikuti ratusan SDM Pelaksana PKH tingkat kabupaten hingga kecamatan di rumah makan Mbah /Lincah, Desa Pokak, Kecamatan Ceper, Klaten, Rabu (10/5/2023).
Bupati Klaten, Sri Mulyani saat kegiatan halal bi halal yang diikuti ratusan SDM Pelaksana PKH tingkat kabupaten hingga kecamatan di rumah makan Mbah /Lincah, Desa Pokak, Kecamatan Ceper, Klaten, Rabu (10/5/2023). (TribunSolo/Istimewa)

“Saat ini pemerintah tengah berupaya melakukan berbagai langkah untuk mengatasi angka kemiskinan utamanya kemiskinan ekstrim dan persoalan stunting."

"Kami berharap seluruh SDM PKH juga ikut bersama sama mengatasi persoalan ini," kata Sri Mulyani.

Ia berharap para Pendamping PKH melalui program kerja dapat meluluskan KPM PKH yang berkualitas.

"Dengan program PKH ini dapat menumbuh kembangkan lulusan yang kreatif ekonomi serta memunculkan ibu-ibu entrepreneur yang memiliki dampak sosial di lingkungannya."

"Serta dapat melahirkan anak-anak berprestasi di berbagai bidang sehingga PKH dapat mewujudkan SDM yang unggul untuk Indonesia yang sejahtera," pungkasnya.

Berita Rekomendasi

Dalam kegiatan tersebut Bupati Klaten juga menyerahkan 10 paket sembako untuk anak yatim sebagai ujud kepedulian para Pendamping PKH.

(TribunSolo.com/Ibnu Dwi Tamtomo)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas