Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perahu Sinar Genteng Terbakar, Para ABK Selamat dari Maut Setelah Loncat ke Perahu Lainnya

Perahu nelayan Sinar Genteng, Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. Seluruh ABK dilaporkan selamat.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Perahu Sinar Genteng Terbakar, Para ABK Selamat dari Maut Setelah Loncat ke Perahu Lainnya
Hendra Gunawan/Tribunnews.com
Ilustrasi perahu nelayan - Perahu nelayan Sinar Genteng, Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, terbakar, Kamis (22/6/2023) sekira pukul 23.00 WIB. Seluruh ABK dilaporkan selamat setelah loncat ke perahu lainnya. 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id, M Rizal Jalaludin

TRIBUNNEWS.COM, SUKABUMI - Perahu nelayan Sinar Genteng, Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, terbakar, Kamis (22/6/2023) sekira pukul 23.00 WIB.

Peristiwa itu terjadi di tengah laut Cibuni, perbatasan antara Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Baca juga: Perahu Motor Tenggelam di Nabire, Ditumpangi  9 Guru yang akan Bagikan Rapor

Ketua Rukun Nelayan Ujunggenteng, Asep JK, mengatakan, perahu yang terbakar itu milik H Eko.

Perahu terbakar akibat genset yang ada di perahu meledak.

"Itu dari genset, katanya itu gensetnya meledak, itu di laut Cibuni perbatasan Cianjur Sukabumi," kata Asep via telepon, Jumat (23/6/2023).

Asep menjelaskan, ABK dan tekong berhasil selamat.

Berita Rekomendasi

Saat peristiwa terjadi mereka loncat dari perahu.

Asep tidak menyebutkan jumlah ABK di perahu tersebut.

"ABK-nya sama tekongnya loncat, naik ke perahu yang lain," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Genset Meledak, Perahu Nelayan Ujunggenteng Sukabumi Terbakar, ABK dan Tekong Selamat

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas