Diduga Sopir Tertidur, Daihatsu Terios Melaju Tak Terkendali Lalu Tabrak Pohon di Mandor Kalbar
Kerugian material diperkirakan Rp 50 juta dan kasus ini diselesaikan oleh pihak keluarga
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Pontianak Marpina Sindika Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, LANDAK - Daihatsu Terios hancur tidak berbentuk usai mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Raya Desa Kerohok Kecamatan Mandor Kabupaten Landak tepatnya di jalur Pontianak-Ngabang, Selasa (25/7/2023) pukul 11.40 WIB.
Kapolsek Mandor, Iptu Sudarsum mengatakan, kecelakaan yang dialami R-4 Daihatsu Terios nomor polisi KB 1536 XX merupakan kecelakaan tunggal yang mengakibatkan bodi mobil hancur di sebelah kiri.
Mobil tersebut ditumpangi 4 orang yang berasal dari Kecamatan Sengah Temila di mana, 2 korban diketahui mengalami luka berat, 1 luka ringan seperti luka robekan dan patah tulang sedangkan satu orang penumpang laki-laki berusia 69 tahun tewas.
Semua korban sudah dibawa ke Puskesmas Mandor.
Adapun kronologis kejadian saat kendaraan R-4 Daihatsu Terios dari arah Pontianak menuju Ngabang dengan kecepatan tinggi, kondisi jalan lurus pada siang hari dan cerah.
Baca juga: Gadis di Kalbar Tewas di Tempat Karaoke, Polisi Lakukan Penyelidikan untuk Ungkap Penyebab Kematian
Sesampainya di TKP tiba-tiba pengendara mobil diduga tertidur sehingga laju kendaraan keluar jalur jalan raya dan menabrak pohon yang mengakibatkan terjadinya kecelakaan tunggal.
"Kerugian material - Rp. 50.000.000. Kasus ini diselesaikan oleh pihak keluarga," kata Kapolsek. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Laka Tunggal di Mandor, Mobil Terios Remuk dan Sebabkan Satu Penumpang Meninggal Dunia
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.