Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

B Alias Ny Dian Bersedia Tes DNA Terkait Bayi Tertukar, Ini Tempat dan Waktu Pelaksanaannya

Kesediaan Ny Dian tes DNA tersebut diungkapkan oleh kuasa hukum Siti Mauliah, Rusdy Ridho.

Editor: Erik S
zoom-in B Alias Ny Dian Bersedia Tes DNA Terkait Bayi Tertukar, Ini Tempat dan Waktu Pelaksanaannya
KOMPAS/AFDHALUL IKHSAN
Siti Mauliah (37) menggendong bayi yang diyakininya adalah anak wanita berinisial B, yang tertukar saat Siti Mauliah dan B sama-sama menjalani persalinan di Rumah Sakit Sentosa Bogor tahun 2022 lalu. Siti Mauliah tinggai di Kampung Mekar Jaya, Desa Cibeuteng, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (11/8/2023). 

"Padahal itu bayi saya," lanjutnya.

Baca juga: Pemilik Bayi yang Tertukar di Bogor Akhirnya Bersedia Tes DNA Tapi Ajukan Persyaratan Berat

Juru bicara RS Sentosa, Gregorius B Djako mengatakan, pada 18 Juli 2022 hanya ada dua bayi laki-laki yang lahir di sana yakni bayi milik Siti Mauliah dan Dian.

Sementara bayi lain yang lahir merupakan bayi perempuan.

"Pasien terduganya cuma satu, yaitu Nyonya B. Yang lain bayi perempuan," jelasnya, Minggu (13/8/2023), dikutip dari TribunnewsBogor.com.

Siti Mauliah juga telah melakukan tes DNA dan hasilnya tidak ditemukan kecocokan dengan bayi yang saat ini dirawat.

Gregorius B Djako menyatakan RS Sentosa sangat yakin bayi kandung Siti Mauliah tertukar dengan bayi Dian.

Pihak RS Sentosa dan Siti Mauliah berusaha membunjuk Dian agar mau menukarkan bayinya, tapi permintaan tersebut ditolak.

Berita Rekomendasi

"Sampai saat ini beliau menyatakan belum bersedia dan belum siap," papar Gregorius B Djako.

Penulis: Muamarrudin Irfani

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Update Bayi Tertukar di Bogor, Pasien B Bersedia Tes DNA Minggu Depan di RSCM

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas