Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Detik-detik Ledakan di Kafe Surabaya, 1 Karyawan Alami Luka Bakar, Diduga Akibat Tabung Gas Bocor

Seorang karyawan kafe di Surabaya alami luka bakar akibat ledakan gas elpiji. Korban sedang mempersiapkan operasional kafe saat kejadian.

Penulis: Faisal Mohay
Editor: Sri Juliati
zoom-in Detik-detik Ledakan di Kafe Surabaya, 1 Karyawan Alami Luka Bakar, Diduga Akibat Tabung Gas Bocor
Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha
Sebuah tabung gas elpiji meledak di halaman samping Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (10/10/2014). Insiden ledakan gas elpiji juga terjadi di sebuah kafe di Surabaya. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha 

TRIBUNNEWS.COM - Ledakan menghancurkan setengah bangunan kafe di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (17/8/2023) sekitar pukul 08.00 WIB.

Seorang karyawan kafe mengalami luka bakar akibat ledakan yang diduga berasal dari gas elpiji.

Kapolsek Tegalsari Polrestabes Surabaya, Kompol Imam Mustolih mengatakan korban yang berinisial TQ (25) tengah mempersiapkan operasional kafe pada pagi hari.

Korban kemudian mendengar suara kebocoran gas dari arah dapur.

Saat berjalan ke arah dapur, secara tiba-tiba tabung gas meledak dan menghancurkan separuh bagian kafe.

Baca juga: Rumah Calon Pengantin di Palembang Kebakaran Jelang 1 Bulan Pernikahan, Seserahan Ludes

TQ saat ini sedang menjalani perawatan di IGD RSUD dr Soetomo Surabaya karena mengalami luka bakar.

"Dugaan awal dari tabung gas elpiji yang ada di dalam kafe. Indikasi dari adanya suara desisan itu, kayaknya kebocoran tabung gas elpiji," paparnya, Kamis, dikutip dari TribunJatim.com.

Berita Rekomendasi

Kompol Imam Mustolih menjelaskan setelah mendapat laporan adanya ledakan, Unit Reskrim Polsek Tegalsari langsung menuju lokasi kejadian.

Tim Inafis Polrestabes Surabaya turut membantu proses olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Kejadian ini, kondisi itu adalah dampak dari ledakan gas tersebut."

"Dapat kami laporkan hasil TPTKP dan olah TKP, bersama dari Satreskrim Polrestabes Surabaya, Inafis, sudah kami lokalisir untuk dilakukan pendalaman, apa yang menjadi sumber ledakan tersebut," tuturnya.

Salah satu saksi, Aris Sugeng Riyadi (50) membenarkan ledakan terjadi karena tabung gas dari dapur kafe.

Baca juga: BNPB: Waspadai Kebakaran Hutan dan Lahan di Wilayah IKN

Menurutnya suara ledakan terdengar cukup lama seperti petasan dalam skala besar.

"Ledakannya sekali tapi agak lama. Panjang. Kejadian kurang lebih jam 8. Kayak dirudal," jelasnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas