Viral Pernikahan Anak Anggota DPRD Kepri Pasang Tenda Hajatan di 2 Lajur Jalan, Undang Sandiaga Uno
Pernikahan anak anggota DPRD Kepulauan Riau, Irwansyah menjadi sorotan publik lantaran memasang tenda hajatan pada dua lajur jalan utama.
Penulis: Isti Prasetya
Editor: Suci BangunDS
"Dan hari Sabtu itu hari libur, anak sekolah libur, orang kerja libur. Traffic bisa, jadi mohon maaf kalau ada yang terganggu, tidak ada maksud," ungkap Irwansyah.
Pada kesempatan itu, Irwansyah yang merupakan kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengatakan akan ada sejumlah tamu VIP.
Selain para elite PPP, Irwansyah mengatakan juga mengundang Menparekraf Sandiaga Uno.
"Kita berharap Pak Sandiaga Uno hadir sebagai saksi, sama petinggi PPP," katanya.
Baca juga: 5 Fakta Viral Siswi SD di Gowa Suapi Temannya yang Difabel saat Istirahat, Guru Ungkap Kesehariannya
Kata Dishub Kota Batam
Berkaitan dengan penutupan jalan, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam pun akhirnya melayangkan surat kepada panitia resepsi pernikahan.
Dalam surat yang ditujukan pada panitia resepsi itu, menindaklanjuti surat yang sebelumnya dilayangkan oleh panitia resepsi dengan nomor 04/PAN-resepsi/VIII/2023 tanggal 21 Agustus terkait permohonan izin penutupan jalan sementara di jalan Tiban I Blok D 2 untuk acara akad nikah dan resepsi.
Dalam surat balasan oleh Dishub Kota Batam, menyampaikan secara tegas tidak dapat menyetujui rencana penutupan jalan tersebut karena lokasi acara merupakan jalan utama dan merupakan kewenangan pihak Satlantas Polresta Barelang.
Kemudian Dishub menyarankan agar panitia dapat berkoordinasi dengan Satlantas Polresta Barelang.
Kadishub Batam Salim mengatakan, pihaknya memang sempat turun ke lokasi untuk mengecek kondisi jalan bersama polisi dari Satlantas Barelang.
"Namun posisi kami hanya sebagai pendamping saja. Untuk penindakan, itu kewenangan pihak Satlantas. Jadi kalau mau informasi lebih lanjut, bisa konfirmasi ke mereka," kata Salim dikutip dari TribunBatam.id.
Adapun rencana penutupan jalan akan dilakukan pada Sabtu (2/9/2023) mulai pukul 00.00 WIB hingga Minggu (3/9/2023) pukul 00.00 WIB.
Diketahui, lokasi japan Tiban I yang digunakan diperkirakan sepanjang satu kilometer.
Mulai dari Simpang Tiban BTN menuju Simpang Tiban Global.
(Tribunnews.com/Isti Prasetya, TribunBatam.id/Hening Sekar Utami, Beres Lumbantobing)