Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Sedang Balapan, Pengendara Motor di Ciamis Terjatuh dan Tewas Tertabrak Truk Tangki

Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah alami kecelakaan dengan truk tangki pembawa air di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat

Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Diduga Sedang Balapan, Pengendara Motor di Ciamis Terjatuh dan Tewas Tertabrak Truk Tangki
gas2.org
Ilustrasi kecelakaan motor - Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah alami kecelakaan dengan truk tangki pembawa air di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah alami kecelakaan dengan truk tangki pembawa air di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (3/9/2023).

Korban diketahui bernama Aris Purwanto, warga Kroya, Jawa Tengah.

Pengendara Yamaha NMax dengan Nopol R 4164 X tersebut tergilas truk di Jalan Raya Cihaurbeuti - Sindangkasih tepatnya di Dusun Kalangari Rt.004/001, Desa Budiharja, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis hingga akhirnya meninggal dunia.

Kapolsek Cikoneng Kompol Ipin Tasripin membenarkan peristiwa kecelakaan yang menyebabkan satu orang meninggal dunia tersebut.

"Iya kejadiannya tadi pagi sekira pukul 7.45 WIB dan saat ini peristiwa kecelakaan itu sudah dalam penanganan Sat Lantas Polres Ciamis,” ungkapnya melalui sambungan telepon, Minggu (3/9/2023).

Menurut saksi bernama Yudi di lokasi kejadian, kecelakaan berawal saat korban mengendarai sepeda motornya dari arah Ciamis menuju arah Cihaurbeuti beriringan dengan sepeda motor jenis Honda Beat.

Baca juga: 5 Pekerja Kereta Api Tewas dalam Kecelakaan Kereta di Italia Utara

Kedua motor itu diketahui seperti sedang balapan saling mendahului.

Berita Rekomendasi

"Tepat di lokasi kejadian, ternyata sepeda motor yang dikendarai korban itu menyenggol bagian stang motor Honda Beat,” katanya.

Yudi menambahkan, saat sepeda motor Yamaha NMax yang dikendarai korban menyenggol stang sepeda motor Honda Beat terjadi oleng dan langsung terguling di tengah jalan raya.

“Saat sepeda motor terguling dan pengendara nya terjatuh, dari arah berlawanan datang truk tangki air itu, lalu korban bersama motornya tergilas truk tersebut,” tambahnya.

Pengendara motor Honda Beat sendiri selamat.

Pasca kecelakaan, korban dilarikan ke Rumah Sakit di Tasikmalaya dan dinyatakan meninggal dunia karena terjadi pendarahan hebat di bagian kepala dan telinganya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kecelakaan Maut di Ciamis, Pengendara NMax Tewas Tergilas Truk Gara-gara Balapan, Temannya Selamat

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas