Populer Regional: Update Kebakaran di Kawasan Gunung Bromo - Postingan Istri sebelum Dibunuh Suami
Berita populer regional Tribunnews.com: update kebakaran di kawasan Gunung Bromo hingga postingan Mega Suryani sebelum tewas dibunuh sang suami.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: bunga pradipta p
Calon pengantin di balik prewedding menggunakan flare sehingga mengakibatkan kebakaran padang savana Bukit Teletubbies, kawasan Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, masih berstatus saksi.
Keduanya dikenakan wajib lapor karena pihak berwajib masih terus melakukan pendalaman.
"Masih diperlukan proses pendalaman sehingga wajib lapor ke penyidik," ucap Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana dalam keterangannya seperti dikutip Tribun Jatim, Selasa (12/9/2023).
Demikian alasan AKBP Wisnu Wardana untuk menjawab pertanyaan netizen mengenai alasan pihak berwajib belum menetapkan tersangka kepada calon pengantin tersebut.
Untuk diketahui, pengantin pria berinisial HP (39) warga Kelurahan Kedungdoro, Kecamatan Tegalsari, Kota Surabaya.
3. Kedua Bayi Tertukar di Bogor Pertama Kalinya Menginap di Rumah Orangtua Kandung, Begini Hasilnya
Untuk pertama kalinya dua bayi tertukar di Bogor Jawa Barat mulai menginap di rumah orangtua kandung masing-masing.
Kedua bayi tersebut mulai dipisahkan dengan orangtua asuh yang selama ini merawatnya selama satu tahun.
Bayi tersebut mulai menginap di rumah orangtua kandung masing-masing guna membangun ikatan (bonding) antara bayi tertukar terhadap orangtua biologis masing-masing antara Siti Mauliah dan Dian Prihatini.
Perkembangan progres bonding pun kini mulai perlahan terlihat sejak bonding pertama berupa pengenalan kebiasaan masing-masing.
"Kalau perkembangan ada progres (kemajuan)," kata kuasa hukum Siti, Rusdy Ridho saat dikonfirmasi, Senin (11/9/2023).
4. Sosok Nando, Suami Bunuh Istri di Cikarang hingga Darah Korban Dimainkan Anak, Nyambi Driver Ojol