DJKA Kemenhub: Masinis Meninggal Dunia Akibat Tabrakan KA Turangga dan KA Lokal Bandung Raya
DJKA telah menurunkan tim teknis ke lokasi kejadian insiden kecelakaan kereta di lintas Cicalengka-Haurpugur KM 181+700.
Penulis: Nitis Hawaroh
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Insiden kecelakaan kereta yang melibatkan KA Turangga dengan KA Commuterline Bandung Raya di lintas Cicalengka-Haurpugur KM 181+700 Jumat (5/1/2024) pukul 06.03 WIB menelan korban jiwa.
Direktur Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan Risal Wasal membenarkan bahwa ada masinis yang menjadi korban atas insiden tabrakan kereta tersebut.
"Iya (ada korban jiwa masinis)," kata Risal Wasal saat dihubungi Tribunnews, Jumat.
Saat Tribunnews memastikan korban tersebut merupakan masinis masinis KA Turangga ataupun KA Commuterline Bandung Raya, Risal enggan menjawab secara rinci.
Baca juga: Penampakan Dua Kereta Tabrakan di Cicalengka Bandung, Satu Gerbong Terbalik Hingga ke Area Sawah
"Dipastiin dulu ya," ucap dia.
"Kami masih melakukan pertolongan para korban," imbuh Risal menegaskan.
Kapolresta Bandung Kusworo Wibowo yang mengatakan bahwa tiga korban jiwa dalam peristiwa ini merupakan masinis, asisten masinis, dan pegawai kereta.
“Kami di TKP (tempat kejadian perkara) dan kami mendapatkan informasi bahwa sementara korban jiwa ada tiga, masinis, asisten masinis, dan pegawai kereta,” kata Kusworo dikutip dari Kompas.TV.
Kusworo tidak menjelaskan korban jiwa berasal dari kereta api yang mana.
“Nanti dikabari lagi,” ucapnya.
Adapun DJKA juga menurunkan tim teknis ke lokasi kejadian insiden kecelakaan kereta di lintas Cicalengka-Haurpugur KM 181+700 Jumat (5/1/2024) pukul 06.03 WIB.
"Guna menindaklanjuti dan mengevakuasi korban dari insiden ini, DJKA telah mengirimkan tim teknis untuk mengamankan lokasi kejadian," kata Risal.
Risal mengatakan, lokasi insiden yang melibatkan KA Turangga dengan KA Commuterline Bandung Raya ini berada sekitar 800 meter sebelum sinyal masuk Stasiun Cicalengka.
"Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan turut prihatin dan berduka cita atas korban terdampak akibat insiden di Kecamatan Cikuya, Cicalengka, Bandung," terangnya.