Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Pria 59 Tahun Ditemukan Tergeletak Tak Bernyawa di Lorong Pasar di Bojonegoro

Jasad pria ditemukan oleh seorang padagang pasar, Minggu (4/2/2024) pagi. Setelah diperiksa, ternyata pria tersebut sudah tak bernyawa.

Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Seorang Pria 59 Tahun Ditemukan Tergeletak Tak Bernyawa di Lorong Pasar di Bojonegoro
dok.
Ilustrasi jenazah 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria ditemukan tergeletak di sebuah pasar di Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur.

Jasad pria ditemukan oleh seorang padagang pasar, Minggu (4/2/2024) pagi.

Setelah diperiksa, ternyata pria tersebut sudah tak bernyawa.

Diketahui, pria tersebut bernama Kamaru (59).

Ia merupakan warga Desa Growok, Kecamatan Dander.

Tidak diketahui pasti penyebab korban meninggal dan mengapa sampai tergolek di lorong pasar.

Kapolsek Dander Polres Bojonegoro, AKP Jadmiko membenarkan penemuan jasad Kamaru di lorong Pasar Dander oleh Nyaiman, salah seorang pedagang pasar setempat.

Berita Rekomendasi

"Saksi menemukan korban (Kamaru) tergeletak di lorong Pasar Dander,"

"Setelah dicek, korban ternyata sudah meninggal dunia," kata Jadmiko, Minggu (4/2/2024) siang.

Selanjutnya, kata Jadmiko, warga melaporkan penemuan jasad Kamaru tersebut dan pihaknya bersama petugas Puskesmas Dander mendatangi lokasi kejadian.

Berikutnya, lanjut polisi dengan tiga balok emas di pundak ini, pihaknya mengolah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi jasad Kamaru untuk dilakukan pemeriksaan medis.

Baca juga: Jasad Bocah di Tulungagung Diautopsi, Diduga Kekurangan Oksigen, Tak Ditemukan Tanda Kekerasan

"Berdasarkan hasil pemeriksaan medis luar petugas Puskesmas Dander, tidak ditemukan luka akibat kekerasan atau penganiayaan di tubuh korban," jelas mantan Kapolsek Temayang Polres Bojonegoro ini.

Mengacu hal itu, tutur Perwira Pertama Polri ini, kematian Kamaru masih misterius.

Tidak diketahui apa penyebab pasti yang menyebabkan korban meninggal.

"Keluarga korban menolak autopsi terhadap jasad korban,"

"Ada surat pernyataannya. Keluarga korban pilih menerima kejadian meninggalnya korban ini sebagai suatu musibah," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Warga Bojonegoro Tergeletak di Lorong Pasar Dander, Penyebab Kematian Masih Misterius

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas