Ibu Hamil Melahirkan Saat Nebeng Truk Bermuatan Teh Akibat Jalan Rusak, Ketua DPRD: Prihatin
Seorang ibu hamil di Kabupaten Bandung melahirkan saat nebeng di truk pengangkut teh akibat jalan rusak menuai sorotan pejabat setempat.
Penulis: Isti Prasetya
Editor: Sri Juliati
"Kalau seperti ini, kasihan masyarakat Kabupaten Bandung, tingkat kesehatan mereka tidak terjamin."
"Bisa saja berimbas pada kematian ibu dan anak akibat jalan jelek sehingga kita dorong (untuk pembangunan)," kata Sugianto.
Selain itu, kata Sugianto, pihaknya meninjau ke daerah perkebunan Paranggong, jalannya rusak parah.
Daerah tersebut berbatasan langsung dengan Kabupaten Cianjur.
"Itu jalannya sangat parah, sudah mah jalan kebun ditambah keparahan dari kondisi."
"Apa penyebabnya, kebetulan Cianjur sedang melakukan pengecoran, material yang diangkut, itu melalui Jalan Paranggong Kabupaten Bandung, sehingga kondisinya parah," kata Sugianto.
Dia mengaku malu dengan kondisi jalan yang rusak sehingga akan mempercepat perbaikan di perbatasan tersebut.
"Malu kita ada di perbatasan dengan Garut dan Cianjur. Ini sangat penting sehingga nanti kami akan push berapa besaran anggaran yang dibutuhkan, volumenya berapa. Nanti kita akan dorong bersama-sama," tuturnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Seorang Ibu Hamil Melahirkan di Truk Pengangkut Teh Akibat Tak Ada Mobil Operasional dan Jalan Rusak
(Tribunnews.com/Isti Prasetya, TribunJabar.id/Lutfi Ahmad Mauludin)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.