Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Perintahkan Sweeping Jalur Tikus dan Tindak Aksi Pemalakan Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menekankan ke jajaran untuk mengantisipasi aksi pemalakan khususnya di kawasan tempat wisata

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Kapolri Perintahkan Sweeping Jalur Tikus dan Tindak Aksi Pemalakan Selama Libur Natal dan Tahun Baru
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (11/11/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menekankan ke jajaran untuk mengantisipasi aksi pemalakan khususnya di kawasan tempat wisata saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Hal ini dikatakan Sigit setelah ditemukannya laporan dari masyarakat adanya aksi pemalakan khususnya di jalur-jalur tikus yang mengarah ke tempat wisata tersebut terutama di wilayah Jawa Barat.

"Kecenderungan masyarakat untuk melalui jalur-jalur tikus, oleh karena itu tadi kita minta untuk dilaksanakan sweeping, khususnya di saat terjadi puncak arus. Karena dari laporan yang ada memang sempat terjadi potensi, ada pemalakan," kata Sigit kepada wartawan, Jumat (27/12/2024).

Menurut Sigit, saat ini pergerakan masyarakat khususnya ke tempat-tempat wisata semakin menunjukkan peningkatan.

Untuk itu, dia meminta agar pihaknya berkoordinasi dengan stakeholder terkait untuk melakukan pengamanan yang lebih ketat lagi.

"Oleh karena itu saya minta untuk ke depan ini diantisipasi perbanyak kegiatan patroli gabungan TNI-Polri dan seluruh stakeholder terkait dan pastikan masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan, melaksanakan puncak air tahun," tuturnya.

Berita Rekomendasi

"Terus tingkatkan sinergitas dan soliditas seluruh stakeholder yang terkait yang melaksanakan pengawasan Nataru, baik mulai dari TNI-Polri, perhubungan, kesehatan, jasa marga, dan seluruh rekan-rekan yang lain. Sehingga rangkaian operasi Nataru betul-betul bisa berjalan dengan baik dan masyarakat betul-betul bisa terlayani dengan baik," sambungnya.

Sebelumnya, Jenderal Sigit memprediksi sebanyak 110,6 juta orang akan melaksanakan mudik Natal dan Tahun Baru.

Angka itu meningkan 2,83 persen daripada tahun sebelumnya.

“Tentunya di lapangan bisa meningkat realisasinya karena memang dibandingkan tahun sebelumnya juga terjadi peningkatan kurang lebih sekitar 3 sampai atau kurang lebih 17 persen daripada hasil survei,” kata Sigit usai Rakor Pelaksanaan PAM Nataru di PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/12/2024).

Dalam hal ini, Polri pun bersama stakeholder terkait bakal menggelar Operasi Lilin 2024 untuk melakukan pengamanan pada saat perayaan tersebut.

“TNI-Polri dan seluruh stakeholder tentunya akan bergabung bersama dan kita jg sudah menyiapkan 2.794 Posko terdiri dari 1.852 Pos PAM, 735 Pos Pelayanan, dan 207 Pos Terpadu untuk mengamankan 61.452 obyek pengamanan, di antaranya gereja, pusat perbelanjanaan, terminal, stasiun, pelabuhan, bandara, obyek wisata, maupun obyek perayaan tahun baru,” urainya.

Sementara itu, Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan Operasi Lilin 2024 akan berlangsung selama 13 hari, dari 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025.

Sebanyak 141.605 personel gabungan serta mendirikan 2.794 posko terdiri dari pos pengamanan, pos pelayanan, dan pos terpadu.

Kadivhumas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho menjelaskan Operasi Lilin bertujuan menjamin keamanan masyarakat di masa libur panjang ini. 

Baca juga: Terancam Keguguran, Wanita Hamil Dikeroyok Pemuda Lewat Jalur Alternatif Puncak Bogor Batal Damai

"Kegiatan ini adalah upaya kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan menjalankan aktivitas, baik untuk ibadah, perjalanan mudik, maupun rekreasi," kata Irjen Sandi saat Apel Kesiapsiagaan Divhumas Polri dalam rangka persiapan Ops Lilin 2024, Rabu (18/12/2024).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas