Cerita Nenek Temukan Bayi Terbungkus Sarung Batik, Sang Bayi Meninggal di RSUD akibat Sesak Napas
Bayi tersebut pertama kali ditemukan seorang nenek berinisial WP (84) saat hendak membersihkan halaman rumah.
Editor: Dewi Agustina
Polisi mengumpulkan keterangan saksi-saksi guna menemukan orang tua bayi.
Sebelumnya beredar video viral di media sosial terkait penemuan bayi.
Video tersebut diunggah oleh akun @wunainfo1.
Dalam video berdurasi 39 menit tersebut, tampak sosok bayi di sebelah dinding rumah.
Warga terkejut dan bertanya-tanya mengenai keadaan bayi tersebut telah meninggal atau masih dalam kondisi hidup.
"Belum, masih bernapas," kata seorang warga saat menyaksikan penemuan bayi dalam video tersebut.
"Masih ada ari-arinya," lanjut warga tersebut.
Lalu tampak warga yang mencoba membuka kain yang membungkus tubuh bayi baru lahir tersebut.
Terdengar warga mengucapkan takbir dan meyakinkan diri bahwa bayi yang baru saja ditemukan masih memiliki tanda-tanda kehidupan.
(TribunNewsSultra.com/Harni Sumatan)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsSultra.com dengan judul Kronologi Penemuan Bayi di Kelurahan Bombonawulu Buton Tengah, Sempat Dirawat Tapi Tak Tertolong