Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ditipu Travel Umrah, Seorang Ibu Rumah Tangga di Sumenep Unjuk Rasa Sendirian

Selain itu juga tertulis 'Apa kabar 100 jutaku ? Di investasi bodong milik bapak kyai Haji MUHAJIR' ini sebagai proter atas kekecewaannya.

Editor: Erik S
zoom-in Ditipu Travel Umrah, Seorang Ibu Rumah Tangga di Sumenep Unjuk Rasa Sendirian
tribunjatim.com/Ali Syahbana
Seorang ibu rumah tangga di Sumemep, Madura, Jawa Timur menggelar aksi demo sendirian di kantor travel umroh Anugrah Nurul Qana'ah (Annuqa) pada Senin (26/2/2024) pukul 10.00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM, SUMENEP - Seorang ibu rumah tangga di Sumemep, Madura, Jawa Timur menggelar aksi demo sendirian di kantor travel umroh Anugrah Nurul Qana'ah (Annuqa) pada Senin (26/2/2024) pukul 10.00 WIB.

Dia mendatangi kantor biro travel umroh Annuqa di Jl. Raya Lenteng Kebunagung - Sumenep dengan membawa poster tulisan 'Kembalikan uang umroh saya Annuqa, sekarang juga'.

Baca juga: Umroh Backpacker Dilarang, HNW Kritisi Agar Regulasi Soal Umrah Mandiri Direvisi

Selain itu juga tertulis 'Apa kabar 100 jutaku ? Di investasi bodong milik bapak kyai Haji MUHAJIR' ini sebagai proter atas kekecewaannya.

Korban biro travel umroh ini bernama Putri Hellena, asal Kota Surabaya mengaku merasa ditipu sejak Tahun 2021 lalu.

"Saya pedagang kecil, membayar uang tunai Rp 25 juta sejak Tahun 2021 untuk bisa umroh. Tapi sampai sekarang tidak ada kejelasan, apakah saya harus berangkat atau tidak," terangnya dengan nada kecewa.

Sampai tulisan ini naik, pihak biro travel umroh belum juga keluar menemui korban di depan kantornya

Penulis: Ali Hafidz Syahbana

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Gagal Umroh Meski Sudah Bayar Rp25 Juta, Ibu Ini Demo Sendirian Minta Uangnya Kembali

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas