Mayat Pria Tergeletak di Los Pasar Distrik Abepura Jayapura, Ada Luka pada Betis Kakinya
Mayat pria ditemukan di Los Mama-Mama Papua Pasar Otonom Kotaraja, Kelurahan Wai Mhorock, Distrik Abepura, Kota Jayapura.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Hendrik Rewapatara
TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Mayat pria ditemukan di Los Mama-Mama Papua Pasar Otonom Kotaraja, Kelurahan Wai Mhorock, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Senin (4/3/2024).
Kasus ini masih dalam penyelidikan Polsek Abepura.
"Siang tadi saksi mendapati bahwa korban telah meninggal dunia dengan posisi telentang. Selanjutnya saksi menghubungi Polsek Abepura untuk mendatangi TKP," kata Kapolsek Abepura AKP Soeparmanto melalui keterangan tertulis, Senin petang.
Usai mendapatkan informasi, piket fungsi Polsek Abepura yang mendapat laporan tersebut dipimpin Pawas/Kanit Intelkam Polsek Abepura Ipda Mardi mendatangi TKP.
Baca juga: Mayat Pria Lansia di Wonosobo Ditemukan dalam Keadaan Terlentang dan Badan Setengah Kaku
"Dari hasil olah TKP awal oleh Unit Reskrim Polsek Abepura korban meninggal dunia dalam keadaan telentang dan pada bagian kedua betis kaki korban terdapat luka dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban," ujarnya.
Berdasarkan keterangan warga di Los Mama-Mama Papua tersebut, korban diduga mempunyai riwayat sakit diabetes.
"Kepala pasar sudah berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk penangan medis terhadap korban. Namun dalam penanganan tersebut terkendala dengan tidak adanya identitas maupun tanda pengenal lainnya yang dimiliki oleh korban," katanya.
Kini jenazah korban telah disemayamkan di kamar Jenazah RS Bhayangkara tingkat II Jayapura sambil menunggu pihak keluarga.
Mayat Eli Mengapung
Kasus penemuan mayat juga sebelumnya terjadi di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Minggu (3/3/2024) sore.
Eli alias Dg Tola (35) ditemukan tak bernyawa mengapung di perairan Kassi Kebo, Kelurahan Bontorannu, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto.
Baca juga: Wanita Pemagang Indonesia Ditangkap Polisi Jepang, Diduga Telantarkan Mayat Bayi yang Dilahirkannya
"Sekitar pukul 16.00 Wita warga bernama Hendri ke laut untuk melihat lokasi rumput lautnya kemudian menemukan mayat yang mengapung," kata Kepala BPBD Jeneponto Andi Patappoi melalui pesan WhatsApp, Senin (4/3/2024) pagi.
Saat itu, Hendri langsung menuju daratan dan menyampaikan hal tersebut kepada warga.
Hingga pada pukul 16.30 Wita, BPBD Jeneponto bersama personel kepolisian Polsek Bangkala menuju TKP.