Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebelum Ditangkap Polisi, Tahanan di Cianjur yang Sempat Kabur Dihajar Warga

AG (50), tahanan yang kabur dari Sel Pengadilan Negeri Cianjur sempat dihajar warga saat ditangkap.

Editor: Erik S
zoom-in Sebelum Ditangkap Polisi, Tahanan di Cianjur yang Sempat Kabur Dihajar Warga
DOUG MENUEZ/GETTY IMAGES
Ilustrasi - AG (50), tahanan yang kabur dari Sel Pengadilan Negeri Cianjur berhasil diamankan di Kampung Cikaduhilir, Desa Kademangan, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. 

TRIBUNNEWS.COM, CIANJUR - AG (50), tahanan yang kabur dari Sel Pengadilan Negeri Cianjur berhasil diamankan di Kampung Cikaduhilir, Desa Kademangan, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Penangkapkan satu dari tujuh tahanan tersebut sempat direkam kamera telepon genggam warga dan beredar serta viral di media sosial.

Berdasarkan video yang beredar pelaku tengah digiring seorang petugas Polsek Mande dan dikerumuni sejumlah orang, Rabu (27/3/2024).

Baca juga: Polres Cianjur Tangkap Satu Tahanan yang Kabur seusai Sidang, 6 Tahanan Lain Masih Buron

AG pun sempat dihajar warga yang merasa kesal dengan terdakwa Pencurian dengan Pemberatan (Curat) karena bersembunyi diwilayah tersebut.

Video yang berdurasi sekitar 11 detik itu AG menggunakan jaket abu-abu dengan jelana jeans berwarna biru tampak basah kuyup karena terkena air hujan.

Sebelumnya diberitakan, Kasat Reskrim Polres Cianjur AKP Tono Listianto membenarkan satu dari tujuh tahanan yang kabur telah diamankan jajaran tim gabungan.

"Tahanan yang kabur dan telah diamakankan yaitu AG (50). Pelaku diamankan di wilayah Cibalagung, Desa Kademangan, Kecamatan Mande," ucapnya saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (27/3/2024).

Berita Rekomendasi

Keberadaan AG lanjut dia, diketahui hasil penelusuran tim gabungan yang mendapatkan informasi dari masyarakat.

"Terdakwa Curat tersebut diamakankan saat mencari makan yang tengah bersembunyi di rumah rekannya.

Ia ketahui oleh masyarakat yang merasa asing dengan AG kemudian langsung melapor ke Polsek Mande, lalu ia diamankan tim gabungan," katanya.

Baca juga: Cara 3 Tahanan Polsek Mariso Kabur, Ditangkap Lagi Tim Jatanras Polrestabes Makassar

Selain itu. Tono mengatakan, saat ini AG sudah diamankan tim gabungan ke tahanan Mapolsek Mande untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

"Saat ini tim gabungan tengah masih berupaya mencari dan menyisir keenam tahanan yang diduga tidak jauh dari lokasi AG diamankan," ucapnya.

Penulis: Fauzi Noviandi

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul AG, Salah Satu Tahanan yang Kabur dari PN Cianjur, Sempat Dihajar Warga sebelum Diamankan Polisi

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas