Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Meninggalnya Brigadir Ali Masih Membekas, Keluarga Pajang Baju Dinas di Depan Rumah

Setelah dimakamkan pada Minggu (28/4/2024) kemarin, seorang anggota keluarga menggantungkan baju dinas Brigadir Ali di teras rumah.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Meninggalnya Brigadir Ali Masih Membekas, Keluarga Pajang Baju Dinas di Depan Rumah
TRIBUNMANADO.CO.ID/ARTHUR ROMPIS
Baju dinas Brigadir Ridhal Ali Tomi dipajang pihak keluarga di depan rumahnya, Minggu (28/4/2024) 

Pihak keluarga, lanjut Agus, sudah menerima hasil penyelidikan sementara dan sebab kematian korban.

"Keluarga korban sudah membuat surat pernyataan dan menolak dilakukan autopsi, dan sudah menerima penyelidikan sementara dan sebab-sebab kematian yang bersangkutan," ujar Haryono.

Ditanya soal keperluan Kapolres di Jakarta, Agus menuturkan bahwa Kombes Julianto tengah melakukan penyelidikan kasus ini.

Ia juga menuturkan bahwa semua saksi tak ada yang berasal dari manado.

"Lima belas orang saksi yang ada di TKP, tidak ada yang dari Manado," kata Haryono.

Kompolnas Dorong Brigadir Ali Diautopsi

Meski keluarga korban menolak autopsi, namun Komisi Polisi Nasional (Kompolnas) justru sebaliknya.

Komisioner Kompolnas, Poengky Indarty tetap mendorong dilakukannya autopsi terhadap jenazah Brigadir Ali.

Berita Rekomendasi

"Kami merekomendasikan sebaiknya dilakukannya otopsi untuk memperjelas apa penyebab kematian almarhum," kata Poengky kepada Kompas.com.

Ia menuturkan, meski tak dilakukan di Jakarta, proses autopsi bisa dilakukan di mana saja.

Baca juga: Jenazah Brigadir RAT Disarankan untuk Diautopsi, Kompolnas Sebut demi Perjelas Penyebab Kematian

"Otopsi dapat dilakukan di Jakarta atau di Manado, sehingga keluarga almarhum dapat memantau seluruh proses autopsi," sambung dia.

Poengky juga berjanji bahwa pihaknya akan terus memantau penyelidikan dan penyidikan, apapun keputusan keluarga.

Ia juga meminta proses penyelidikan dan penyidikan dilakukan secara profesional tanpa ada yang ditutup-tutupi.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul Kenangan Brigadir Ridhal Ali Tomi di Manado Sulut, Keluarga Pasang Baju Almarhum di Teras Rumah

(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunManado.co.id, Arthur Rompis/Rhendi Umar)(Kompas.com, Shinta Dwi Ayu)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas