Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengacara Farhat Abbas Soroti Pembelaan Peggi: Kalau Tidak Membunuh Kenapa Lari, Kenapa Sembunyi?

Tegas, Farhat Abbas tak akan membantu tersangka pelaku pembunuhan apabila ada yang meminta dirinya membela Pegi Setiawan.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Pengacara Farhat Abbas Soroti Pembelaan Peggi: Kalau Tidak Membunuh Kenapa Lari, Kenapa Sembunyi?
Tribunnews
Polisi akhirnya memperlihatkan sosok Pegi alias Perong, tersangka pembunuhan Vina Cirebon, dalam konferensi pers, Minggu (26/5/2024). Tegas, Farhat Abbas tak akan membantu tersangka pelaku pembunuhan apabila ada yang meminta dirinya membela Pegi Setiawan. Menurutnya jika tidak membunuh, mengapa Pegi harus lari dan sembunyi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Farhat Abbas yang berprofesi sebagai pengacara turut mengikuti kasus pembunuhan Vina Cirebon yang kini viral. 

Tegas, Farhat Abbas tak akan membantu tersangka pelaku pembunuhan apabila ada yang meminta dirinya membela Pegi Setiawan.

"Saya gak akan mau jika ada yang meminta membantu Pegi, saya gak mau bantu pembunuh," jelasnya dilihat TribunnewsBogor.com dari tayangan Intens Investigasi, Selasa (28/7/2024).

Farhat Abbas pun mempertanyakan alasan Pegi Setiawan menghilang selama delapan tahun.

"Kalau dia tak membunuh, kenapa mereka lari? Kenapa mereka sembunyi?," bebernya.

Mengenai indikasi adanya dugaan orang hebat yang membekingi agar kasus pembunuhan Vina Cirebon tak terungkap, Farhat Abbas menampiknya.

"Tidak ada yang kebal hukum, dia yang berani berbuat dia harus tanggung jawab. di Hukum seberat-beratnya," paparnya.

Berita Rekomendasi

Farhat Abbas saat memberikan keterangan kepada awak media.

Diketahui pernyataan Pegi Setiawan dalam acara Polda Jawa Barat yang merilis tersangka kasus pembunuhan Vina Cirebon mendapat perhatian publik.

Dalam pernyataan yang diungkapkan, Pegi Setiawan menggelengkan kepala saat Polda Jawa Barat membacakan runutan kronologi yang meneyebabkan Vina dan Eky tewas pada tahun 2016 silam.

Gelagat tak biasa Pegi Setiawan saat Polda Jabar merilis kasus pembunuhan Vina Cirebon jadi sorotan. Perong geleng kepala saat polisi mengurai fakta ini.
Gelagat tak biasa Pegi Setiawan saat Polda Jabar merilis kasus pembunuhan Vina Cirebon jadi sorotan. Perong geleng kepala saat polisi mengurai fakta ini. (youtube channel Kompas TV)

Usai acara rilis Polda Jawa Barat, Pegi Setiawan melontarkan pesan tak terduga kepada wartawan.

Ya, pria yang karib disapa Perong itu mengaku tidak membunuh Vina dan Eky.

"Bukan saya, saya rela mati. Ini fitnah," ucap Pegi Setiawan.

Gestur dan ucapan Pegi Setiawan saat rilis Polda Jawa Barat dalam kasus pembunuhan Vina Cirebon itu membuat sebagian masyarakat berspekulasi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas