Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Carok antar Saudara Terjadi di Probolinggo, Simpan Dendam Jadi Pemicu

Kasus carok terjadi di Desa Palang Besi, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Carok antar Saudara Terjadi di Probolinggo, Simpan Dendam Jadi Pemicu
Tribunnews.com
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus carok terjadi di Desa Palang Besi, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Kasus carok ini terjadi antar saudara sendiri.

Pemicunya yakni karena cemburu.

Hal itu diakui Suhar (59) saat melapor ke Polsek Lumbang.

Menurutnya, setahun lalu, istrinya yang merupakan sepupu dengan Marto, sempat digoda dan bahkan sampai diseret-seret hingga berhubungan suami istri.

"Setelah saya pergoki, ternyata mereka berdua langsung kabur. Siang harinya kemudian saya cari istri saya. Bahkan, celananya itu sampai ditaruh di atas kuburan, jadi lari dengan tidak memakainya," kata Suhar, Jumat (7/6/2024).

Saat bertemu lagi dengan Marto, lanjut Suhar, dirinya sempat menakut-nakuti Marto, dengan tujuan agar tidak mengganggu istrinya lagi.

Berita Rekomendasi

Namun hal itu membuat Marto naik pitam hingga langsung membacok.

"Niatnya saya biar tidak ganggu (Istri) lagi, saya takut-takuti tadi, tapi malah langsung bacok saya. Karena luka, ya saya balas. Ngapain sampai mau nakut-nakutin, kalau tidak ganggu rumah tangga, lawong saya tidak gila," terangnya.

Padahal, menurut Suhar, Marto dengan istrinya itu masih sepupu.

Bahkan, sebelum ketahuan menggoda istrinya, Marto juga sering ke rumahnya.

"Ya karena saya menganggap keluarga, ya saya terima seperti biasanya, tapi malah menggoda istri saya. Kalau kata istri saya, saat kejadian itu, istri tidak mau tapi dipaksa sampai diseret-seret," pungkasnya.

Diketahui, aksi carok terjadi di Desa Palang Besi, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jumat (7/6/2024).

Dua orang yang terlibat carok sama-sama mengalami luka bacok senjata tajam (sajam) jenis celurit.

Dua orang yang terlibat carok adalah Suhar (59) dan Marto (40), keduanya sama-sama berasal dari Dusun Sono Barat, Desa Palang Besi, Kecamatan Lumbang.

Selain itu, keduanya juga masih ada hubungan saudara.

Akibatnya, Suhar mengalami luka di bagian leher dan tangannya.

Sedangkan Marto, mengalami luka sabetan sajam di tangan kanan dan bagian bokong.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Pemicu Duel Carok di Lumbang Probolinggo, Cemburu Istri Digoda Sepupu hingga Dipaksa 'Melayani'

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas