Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Duduk Perkara 70 Paku Ditemukan dalam Tubuh Seorang Pemuda di Indramayu

Ditemukan sebanyak 70 paku di dalam tubuh seorang pemuda di  Indramayu, Jawa Barat.

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Duduk Perkara 70 Paku Ditemukan dalam Tubuh Seorang Pemuda di Indramayu
Ist via Tribun Jabar
Hasil rontgen dan paku-paku yang berhasil dikeluarkan dari perut seorang pria dalam operasi di RSUD Indramayu, Sabtu (22/6/2024). 

Sebab, Slamet diduga mengalami gangguan jiwa.

“Jadi pasien ini dirawat inap di ruang Malgopa. Ruang Malgopa itu untuk orang-orang gangguan jiwa,” kata Deden, Minggu (23/6/2024), dikutip dari TribunCirebon.com.

Karena kesulitan mendapatkan informasi dari pasien, tim dokter kemudian mencoba untuk menggali informasi dari pihak keluarga.




Dari keterangan keluarga inilah, diketahui kalau Slamet memiliki kebiasaan memakan jarum pentul dan paku.

“Jadi dia (pasien) ini suka makan jarum pentul. Kadang-kadang jarum pentulnya juga suka keluar sendiri,” ujar Deden.

Menurut keterangan pihak keluarga, kegemaran memakan paku dan jarum itu sudah dilakukan pasien sejak setahun terakhir.

Setelah mendapatkan keterangan dari pihak keluarga, tim dokter lantas melakukan pemeriksaan radiologi dan rontgen terhadap Slamet.

BERITA TERKAIT

Hasilnya, puluhan benda logam teridentifikasi di dalam lambungnya.

“Akhirnya dikonsultasikan ke dokter spesialis bedah untuk dilakukan operasi segera,” ucap Deden.

Proses operasi berlangsung selama dua jam.

Tim dokter berhasil mengangkat puluhan benda tajam dari lambung pasien.

Pascaoperasi, kondisi Slemat mulai membaik.

“Sekarang dia kondisinya bagus dan dalam masa pemulihan. Kami akan lakukan perawatan selama satu minggu ke depan,” tandasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Begini Kondisi Terkini Pria di Indramayu Usai Makan Paku, Temukan 70 Paku Besar Bersarang di Lambung

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas