Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seorang Nelayan Diaporkan Hilang Usai Diterjang Ombak Besar di Pantai Sadeng Gunungkidul

sebelumnya sudah dilakukan pencarian terhadap para korban menggunakan 15 perahu yang melibatkan tim Polair dan nelayan, pada Sabtu (27/7/2024)

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Seorang Nelayan Diaporkan Hilang Usai Diterjang Ombak Besar di Pantai Sadeng Gunungkidul
Dok. Istimewa
Proses evakuasi nelayan yang berhasil diselamatkan oleh tim pencarian Pantai Sadeng, Gunungkidul, Sabtu (27/7/2024) 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Nanda Sagita Ginting 

TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Seorang nelayan di Pantai Sadeng, Girisubo, Kabupaten Gunungkidul, dilaporkan hilang dan belum ditemukan hingga Minggu (28/7/2024).

Nelayan itu Triyono (34) warga Girisubo, Gunungkidul hilang usai terhantam ombak tinggi dan tim SAR masih  berusaha melakukan pencarian terhadap korban.

Awalnya, korban Triyono bersama 2 nelayan lainnya Sugi (28), warga Majalengka, Cilacap, Jawa Tengah dan, Faisal (25) warga Girisubo, Gunungkidul menarik jaring lobster pada Sabtu (27/7/2024) siang kemarin.

Namun. tiba-tiba ombak besar menyapu ketiganya.

Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi I, Sunu Handoko mengatakan, sebelumnya sudah dilakukan pencarian terhadap para korban menggunakan 15 perahu yang melibatkan tim Polair dan nelayan, pada Sabtu kemarin.

"Saat di  TKP,  tim pencarian hanya menemukan dua orang terapung menggunakan pelampung jaring. Kemudian dievakuasi ke atas perahu dan keduanya dibawa mendarat ke dermaga Pantai Sadeng,"ujarnya saat dikonfirmasi, pada Minggu (28/7/2024).

Baca juga: Kunjungi Kampung Nelayan di Eretan Wetan, Bupati Indramayu Ingatkan Warga Jaga Kebersihan Laut

BERITA TERKAIT

Ia melanjutkan, kondisi dua nelayan yang berhasil dievakuasi tersebut sudah dalam keadaan lemas.

Pihaknya pun langsung membawa keduanya ke Puskesmas, namun dirujuk ke  Rumah Sakit Maguhan, di Pracimantoro, Wonogiri.

Sementara itu, untuk korban lainnya Triyono, proses pencarian masih diteruskan hari ini dengan menyisir sejumlah lokasi di sekitar TKP.

"Proses pencairan sudah dilakukan sejak pagi tadi, namun korban masih belum ditemukan,"ucapnya.

Adapun proses pencarian korban melibatkan Pol Air Pos Sadeng, Pos AL pantai Sadeng, Polsek  Girisubo, Koramil Rongkop, dan nelayan pantai Sadeng. 

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas