Rumah Warga Bogor Tertimpa Bus, Pemilik Tidur dan Istrinya Sedang Memasak saat Kejadian
Rumah ryan tertimpa bus pariwisata yang terperosok ke jurang di Puncak Bogor, tepatnya di Jl Alternatif Citeko, Taman Safari Indonesia (TSI), Sabtu
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Malangnya nasib Ryan Koesnadi dan istrinya Rosinta, warga Desa Citeko Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Rumah ryan tertimpa bus pariwisata yang terperosok ke jurang di Puncak Bogor, tepatnya di Jl Alternatif Citeko, Taman Safari Indonesia (TSI), Sabtu (3/8/2024), sekira pukul 05.00 WIB.
Rumahnya yang berada di bawah tebing pun langsung rusak tertimpa bus berkelir hijau tersebut.
Kamar mandi rumahnya hancur hampir rata dengan tanah.
Saat kejadian, Ryan sedang tidur dan istrinya sedang memasak nasi di dapur dan hendak mandi.
"Biasanya dia tuh kalo udah masak nasi, langsung mandi," ujarnya kepada wartawan, Sabtu (3/8/2024).
Beruntungnya, istrinya belum masuk ke kamar mandi.
Pasalnya, jika istrinya sudah berada di dalam kamar mandi maka besar kemungkinan menjadi korban dalam kejadian ini.
Hal itu dikarenakan bagian rumah yang hancur terkena bagian depan bus adalah dapur dan kamar mandi.
Bahkan, kata dia, pada saat kejadian pun kompor yang digunakan untuk memasak masih keadaan menyala.
"Kalau udah masuk kamar mandi udah jadi korban juga. Gas masih nyala apinya, pas orang-orang (penumpang) pecahin kaca, saya matiin kompor, nyari-nyari tabungnya, kompor masih nyala," ungkapnya.
Baca juga: Kronologi Kecelakaan Maut Mahasiswi Pulang Dugem Tabrak Emak-emak hingga Tewas di Pekanbaru
Sementara itu sang istri, Rosita mengaku masih syok atas kejadian tersebut karena dirinya hampir saja menjadi korban.
Ketika bus tersebut menimpa rumahnya, ia bergegas untuk membangunkan suaminya kemudian alri menyelamatkan diri.
"Udah mau masuk kamar mandi, saya langsung bangunin dia (suaminya), terus keluar, cuma pake handuk doang," ungkapnya.