Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kondisi Pria yang Loncat ke Jurang di Sumedang, Polisi: Cuma Lecet

Setelah diamankan, pihak kepolisian mengatakan kondisi pria tersebut hanya lecet saja.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Kondisi Pria yang Loncat ke Jurang di Sumedang, Polisi: Cuma Lecet
Tribun Jabar/Kiki Andriana
Seorang warga menunjukkan lokasi diduga jambret nekat loncat ke jurang Cadas Pangeran, Sumedang, Jawa Barat, Selasa (6/8/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria nekat loncat ke jurang di Jalan Raya Bandung-Sumedang, Sumedang, Jawa Barat, Selasa (6/8/2024).

Pria yang diduga jambret tersebut melompat ke jurang sedalam 70 meter.

Beruntung, pria diduga jambret tersebut berhasil diselamatkan.

"Ya ditangkap di dasar jurang, sekitar 100 meter, masih diduga jambret," anggota Polsek Pamulihan, Bripka Robby.

Pria bernama Angga Jaya (37) tersebut, pun kini diamankan ke Mapolsek Pamulihan.

Kapolsek Pamulihan, Iptu Tri Sunu, mengatakan kondisi Angga Jaya baik-baik saja, namun belum diketahui ada luka serius atau tidak.

"Kondisi pelaku, hanya mengalami luka lecet," kata Iptu Tri Sunu, dikutip dari TribunJabar.id.

Berita Rekomendasi

Kini, pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan.

Pelaku, lanjut Tri, juga tak membawa kartu identitas.

Namun, kepada Polisi, ia mengaku tinggal di Soreang, Kabupaten Bandung.

Pihak kepolisian juga mengamankan sebuah handphone yang telah rusak lantaran dibawa loncat.

Baca juga: Pria Loncat Ke Dasar Jurang Cadas Pangeran Sedalam 70 Meter Hindari Kejaran Warga, Ini Kronologisnya

"Kita dapatkan satu buah ponsel merk infinix yang kebeteulan karena dibawa dua kali loncat, sehingga hape itu rusak. Kita coba hape itu, tapi jadi rusak," katanya.

Kronologi Kejadian

Kejadian bermula ketika pelaku berada di kendaraan Elf, dari Bandung ke Sumedang.

Ketika di Cadas Pangeran, pria tersebut mencuri HP milik seorang penumpang.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas