Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ungkit Kasus Polisi Tembak Polisi, Susno Duadji: Penindakan Tambang Ilegal Hangat-hangat Tahi Ayam

Susno secara blak-blakan mengungkap kondisi aktivitas pertambangan liar di Indonesia sebut selama ini penindakan hanya hangat-hangat tahi ayam.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Ungkit Kasus Polisi Tembak Polisi, Susno Duadji: Penindakan Tambang Ilegal Hangat-hangat Tahi Ayam
TRIBUNNEWS/LENDY RAMADHAN
Mantan Kepala Badan Reserse & Kriminal (Bareskrim) Polri, Komjen. Pol. (Purn.) Susno Duadji melakukan wawancara khusus dengan Direktur Pemberitaan Tribun Network, Febby Mahendra Putra di Studio Tribun Network, Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2024). Susno secara blak-blakan mengungkap kondisi aktivitas pertambangan liar di Indonesia sebut selama ini penindakan hanya hangat-hangat tahi ayam. 

Susno pun menyebut AKP Dadang merupakan polisi hitam yang justru terjerumus ke dalam jurang kejahatan. 

"si Beking (Dadang) ini tidak setuju entah perselisihan entah apa, mungkin mengganggu rezeki gelapnya, karena dia adalah beking daripada tambang liar terjadi lah penembakan sampai mati itu," tambahnya. 

Kolase Tribunnews: Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar  sempat ngamuk usai bunuh AKP Ulil Ryanto. AKP Ulil tewas usai ditembak di kepala. (ISTIMEWA)
Kolase Tribunnews: Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar sempat ngamuk usai bunuh AKP Ulil Ryanto. AKP Ulil tewas usai ditembak di kepala. (ISTIMEWA) ((ISTIMEWA))

Sebelumnya diberitakan, AKP Dadang (57) menembak koleganya, Ryanto (34), yang menyebabkan Ryanto tewas. 

Dadang disebut melakukan penembakan itu karena tidak senang atas penangkapan terhadap pekerja tambang galian C ilegal, seorang sopir truk, yang dilakukan Satreskrim Polres Solok Selatan yang dipimpin Ryanto.  

Akibat perbuatannya, Dadang Iskandar diberhentikan tidak dengan hormat dari Kepolisian Negara RI. 

Pemberhentian itu sebagai putusan dari sidang Komisi Kode Etik Kepolisian yang digelar di Mabes Polri, Selasa (26/11/2024), pukul 09.00 WIB.

 

Berita Rekomendasi

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Susno Duadji Blak-blakan Tambang Ilegal Sulit Dibasmi: Penindakannya Cuma Hangat-hangat Tahi Ayam, https://jakarta.tribunnews.com/2024/11/26/susno-duadji-blak-blakan-tambang-ilegal-sulit-dibasmi-penindakannya-cuma-hangat-hangat-tahi-ayam?page=all

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas