Sosok Pembunuh Guru PPPK di Kampar Riau, Disebut Punya Hubungan Bisnis Dengan Korban
Warga mengenal sosok Doni Suharianto (DS), terduga pelaku pembunuhan terhadap Heri Aprianus Saragih, guru berstatus PPPK di Kampar Riau.
Penulis: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, KAMPAR - Warga mengenal sosok Doni Suharianto (DS), terduga pelaku pembunuhan terhadap Heri Aprianus Saragih, guru berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kampar Riau.
Tetangga korban,warga Kasikan mengatakan DS tinggal di Desa Talang Danto, Tapung Hulu, Kampar.
Menurutnya antara pelaku DS dengan korban Heri sudah cukup lama kenal.
Bahkan mereka sering bertemu dan memiliki hubungan usaha.
"Dia (pelaku) kalau tidak salah, security (petugas keamanan), tapi sampingannya ada usaha dengan mendiang (korban)," kata tetangga korban yang enggan disebutkan namanya kepada Tribunpekanbaru.com, Jumat (20/12/2024) malam.
Meski begitu, ia tidak tahu persis persoalan di antara Doni dan Heri yang membuatnya tega menghabisi Heri secara sadis
"Kayak mana mereka, entah ada masalah apa, nggak tau juga," ucapnya.
Baca juga: Kronologis Pembunuhan Guru PPPK di Kampar Riau, Bermotif Sakit Hati Merasa Direndahkan
Motif Pembunuhan Guru PPPK di Kampar
Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Setyadji mengungkap motif pembunuhan Heri Aprianus Saragih.
Pelaku DS disebut sakit hati terhadap korban karena sering diejek dan direndahkan.
"Pelaku saat itu kesal dengan korban karena sering diejek dan direndahkan," Kata Kombes Pol Anom Setyadji, Jumat (20/12/2024).
Merasa tidak terima diejek dan direndahkan, lantas DS merencanakan aksi pembunuhan terhadap korban.
Ia pun akhirnya menunggu korban di kebun sawit yang menjadi lokasi pembunuhan.
Baca juga: Misteri Penemuan Mayat Guru Terbakar di Kampar: Autopsi Ungkap Penyebab Kematian
Saat melihat korban melintas menggunakan sepeda motor, pelaku DS langsung beraksi.
DS menikam korban secara tiba-tiba dari belakang menggunakan pisau yang sudah disiapkannya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.