Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Resep Asam-asam Ikan Kembung, Menu Makan Malam yang Enak dan Segar

Asam-asam ikan kembung cocok disajikan dengan nasi putih hangat dan dapat dinikmati malam hari bersama keluarga.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Resep Asam-asam Ikan Kembung, Menu Makan Malam yang Enak dan Segar
Sajian Sedap
Berikut resep Asam-asam ikan kembung cocok disajikan dengan nasi putih hangat dan dapat dinikmati malam hari bersama keluarga. 

TRIBUNNEWS.COM - Asam-asam ikan kembung merupakan hidangan makan malam berkuah yang enak dan segar.

Asam-asam ikan kembung cocok dinikmati malam hari bersama keluarga.

Membuat asam-asam ikan kembung cukuplah mudah, waktu yang diperlukan hanya 45 menit.

Asam-asam ikan kembung cocok disajikan bersama nasi putih hangat.

Resep Asam-Asam Ikan Kembung

Berikut resep Asam-asam ikan kembung yang dikutip dari SajianSedap.Grid.id:

Bahan-bahan

Bahan:

  • 5 ekor ikan kembung, potong 2 bagian
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan asam jawa, larutkan di dalam 3 sdm air
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 buah cabai merah besar, iris 1/2 cm, buang biji
  • 3 buah tomat hijau,potong 4 bagian
  • 1 1/2 sendok makan garam
  • 8 lonjor kacang panjang, potong 3 cm
  • 2.000 ml air
  • 1/2 sendok makan gula pasir
  • 500 ml minyak, untuk menggoreng

Bumbu Halus:

  • 3 butir kemiri, sangrai
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 2 buah cabai merah besar
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 1/2 sendok teh terasi, dibakar
  • 1 cm jahe
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih

Langkah Pembuatan

  1. Siapkan ikan kembung. Lumuri dengan air asam jawa, dan garam. Biarkan selama 30 menit.

  2. Panaskan minyak. Goreng ikan dengan api sedang. Jika sudah berkulit, sisihkan.

  3. Siapkan air, bumbu halus, serai, tomat hijau, dan cabai merah besar. Rebus dan masak sampai mendidih.

  4. Masukkan ikan kembung. Tambahkan kacang panjang dan aduk hingga semua bahan tercampur rata.

  5. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk hingga semuanya rata dan masak sampai matang.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas