Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ambil Gambar Keindahan Bali Dari Luar Angkasa, Unggahan Astronot NASA ini Viral di Internet

Astronot itu mengambil foto tersebut dengan caption "selamat pagi ke negara yang "pernah saya sebut rumah".

Penulis: Bobby Wiratama
zoom-in Ambil Gambar Keindahan Bali Dari Luar Angkasa, Unggahan Astronot NASA ini Viral di Internet
Kolase Tribunnews

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah gambar yang begitu indah tengah ramai diperbincangkan netizen di internet.

Menariknya, nama negara Indonesia ikut disebut-sebut didalamnya.

Ya, gambar yang menjadi viral di internet tersebut adalah pemandangan dari pulau Bali di Indonesia.

Menariknya, gambar ini tak memperlihatkan suasana natural khas Bali ataupun budayanya yang begitu kuat.

Gambar yang ramai dibicarakana ini adalah pemandangan Pulau Bali yang berhasil diabadikan oleh astronot Amerika di atas stasiun luar angkasa internasional.

Adalah Richard II “Ricky” Arnold yang berhasil mengambil foto spektakuler tersebut.

Gambar yang diambil olehnya di luar angkasa ini pun ia dibagikan ke akun Instagram-nya pada hari Sabtu lalu (31/3/2018).

Berita Rekomendasi

Dalam gambar itu, Bali dapat dilihat dengan rapi di antara pulau-pulau tetangga di kepulauan Indonesia: Jawa di bagian baratnya dan Lombok di timur.

Astronot itu mengambil foto tersebut dengan caption "selamat pagi ke negara yang "pernah saya sebut rumah".

Ya, usut punya usut, astronot yang merupakan warga tulen Maryland, Arnold ini sebelumnya pernah tinggal di Indonesia.

Selain tinggal di Indonesia, ia juga sempat bermukim di Maroko dan Arab Saudi, menurut bio-nya di NASA.

Arnold baru saja melesat ke ISS pada 21 Maret dari Baikonur Cosmodrome di Kazakhstan bersama dengan satu astronot NASA lainnya, Drew Feustel, dan Oleg Artemyev dari Roscosmos, badan antariksa Rusia.

Sejak tiba di ruang angkasa kali ini, Arnold telah memposting foto-foto menakjubkan lainnya mulai dari Laut Galilea, pemandangan Australia dan juga Papua Nugini.

(Tribunnews.com/ Bobby Wiratama)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas