7 Film Indonesia tentang Perjuangan Seorang Guru yang Cocok Ditonton di Momen Hari Guru Nasional
Berikut daftar film Indonesia yang cocok kamu tonton di momen Hari Guru Nasional dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber!
Penulis: Fathul Amanah
Editor: Tiara Shelavie
Seorang bangsawan yang rela bekerja bersama rakyat jelata sekaligus guru dari beberapa tokoh nasional.
Seperti Soekarno dan Tan Malaka.
3. Laskar Pelangi
Film ini bercerita tentang pengorbanan seorang guru untuk anak-anak yang ada di ujung Indonesia supaya memiliki masa depan gemilang.
Film ini memperlihatkan kita tentang semangat belajar anak-anak di tempat terpencil.
Meski penuh keterbatasan, tapi mereka bisa memanfaatkan itu untuk mengejar prestasi.
Baca: Berawal dari Perjuangan Para Pengajar di Zaman Belanda, Begini Sejarah Peringatan Hari Guru Nasional
4. Negeri 5 Menara
Bercerita tentang seorang guru yang penuh inspirasi dan selalu memotivasi muridnya untuk mengejar passion dan kesuksesan.
Film ini mengajarkan kita bahwa menjadi guru haruslah memiliki pemikiran yang terbuka.
Supaya anak-anak dapat belajar dengan giat dan percaya diri terhadap setiap mimpi yang mereka miliki.
5. Denias, Senandung di atas awan
Film ini berkisah tentang Denias, seorang anak dari pedalaman Papua yang rajin dan punya tekad kuat untuk belajar.
Suatu ketika, guru favoritnya harus kembali ke kampung halamannya.
Denias pun berjuang mencari sekolah lain di daerahnya dengan melewati berbagai rintagan sulit seperti hutan, sungai, ngarai, gunung, dan sebagainya.