Live Score Hasil Persik Kediri vs PSCS Cilacap Final Leg 1 Liga 3 2018, Skor Sementara 0-0
Pertandingan final leg 1 Liga 3 2018 Persik Kediri Vs PSCS cilacap digelar di Stadion Brawijaya, Kediri, Kamis (27/12/2018) pukul 15.30 WIB.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Tiara Shelavie
Sementara, pelatih PSCS, Jaya Hartono mengatakan bahwa pada pertandingan ini ia ingin anak asuhnya bermain tenang dan tanpa beban. Bermain melawan Persik dan di Kediri tentu menjadi nostalgia tersendiri baginya karena pernah membawa Persik juara Liga Indonesia tahun 2003 lalu.
"Ketika saya melatih tim lain selalu merindukan bertemu Persik, nama saya pernah melambung bersama Persik, tapi ada rasa berbeda ketika berada di posisi sebagai lawan mereka." ucap Jaya Hartono.
"Tapi sebagai profesional, saya bekerja di Cilacap dan wajib memberikan kemenangan untuk PSCS pada laga besok, kami siap bermain maksimal meski kami bermain di kandang Persik yang notabene akan didukung puluhan ribu suporter Persik," kata Jaya Hartono.
Baca: Enam Klub Liga 1 Berebut Jasa Steven Paulle yang Didepak PSM Makassar: Bali United Berpeluang
Meski sudah memastikan tiket promosi ke Liga 2 2019, namun Laskar Hiu Selatan tak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk membuka peluang tampil sebagai jawara di kasta ketiga.
Satu kredit yang wajib wajib dicamkan adalah bahwa baik PSCS maupun Persik memiliki torehan rekor yang sama yakni belum pernah merasakan kekalahan di sepanjang Liga 3 2018.
Dan ini tentu akan menjadi pembuktian performa Laskar Hiu Selatan yang akan ditantang oleh tim dengan kualitas yang sudah teruji.
Sejak fase pendahuluan, PSCS total melakoni 13 laga dengan 11 kemenangan dan dua kali imbang. Tim asuhan coach Jaya Hartono mampu mengukir 21 gol ke gawang lawan dan hanya lima kali kebobolan.
Menatap laga final leg pertama, coach Jaya Hartono berharap anak asuhnya mampu tampil allout.
“Target kita promosi ke Liga 2 2019 sudah ditangan. Harapannya anak-anak dapat tampil enjoy di laga final leg pertama di Kediri ini,” kata coach Jaya Hartono.
Laga leg kedua final Liga 3 2018 akan digelar di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Minggu (30/12/2018) mendatang.
Susunan Pemain
Persik Kediri
M Listanto, M fahad, Adi eko, Eka Sama, Rudy Foler, Septian Satria, Dodi Alekvan, Risna Prahabenta, Alfian Agung, Galih Akbar, Yusuf Meilana.
PSCS Cilacap
M Ihsan, Wisnu Hadi, Lukas Guruh, M Zulhairi, Arbeta Rockyawan, Saiful Bahri, Ilham Zusril, Jemmy Suparno, M Syawal, Ricky Ariansyah, Imam Witoyo.
Link live score pertandingan final leg 1 Liga 1 2018 Persik Kediri Vs PSCS Cilacap dapat diakses melalui tautan di bawah ini:
(Tribunnews.com/Sina)