Setelah Maluku Tenggara Barat, BMKG Catat Gempa M 5 Guncang Pulau Morotai, Tidak Berpotensi Tsunami
Setelah Maluku Tenggara Barat, BMKG catat gempa mengguncang Pulau Morotai (13/1/2019) pukul 08:16:22 WIB berkekuatan M 5 dan tidak berpotensi tsunami.
Penulis: Miftah Salis
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
Apabila terjadi gempa bumi hindari daerah yang mungkin terjadi longsoran.
Baca: Penjelasan PVMBG terkait Gempa Bumi di Perairan Selat Sunda, Gunung Anak Krakatau Tidak Terdampak
Setelah Terjadi gempa bumi
A. Jika Anda berada di dalam bangunan
Keluar dari bangunan tersebut dengan tertib, jangan menggunakan tangga berjalan atau lift, gunakan tangga biasa, periksa apa ada yang terluka, lakukan P3K, telepon atau mintalah pertolongan apabila terjadi luka parah pada Anda atau sekitar Anda.
B. Periksa lingkungan sekitar Anda
Periksa apabila terjadi kebakaran.
Periksa apabila terjadi kebocoran gas.
Periksa apabila terjadi hubungan arus pendek listrik.
Periksa aliran dan pipa air.
Periksa apabila ada hal-hal yang membahayakan (mematikan listrik, tidak menyalakan api dll).
C. Jangan memasuki bangunan yang sudah terkena gempa
Karena kemungkinan masih terdapat reruntuhan.
D. Jangan berjalan di daerah sekitar gempa
Kemungkinan terjadi bahaya susulan masih ada.