Live Streaming tvONE, ILC Jelang Pilpres 2019, Ada Jusuf Kalla, BJ Habibie, Mahfud MD hingga Aa Gym
Link live streaming tvONE, Indonesia Lawyers Club (ILC) Selasa (16/4/2019) jelang Pilpres 2019. Ada Jusuf Kalla, BJ Habibie, Mahfud MD, hingga Aa Gym.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Berikut link live streaming tvONE, Indonesia Lawyers Club (ILC) Selasa (16/4/2019) jelang Pilpres 2019. Ada Jusuf Kalla, BJ Habibie, Mahfud MD hingga Aa Gym.
TRIBUNNEWS.COM - Inilah link live streaming tvONE, acara Indonesia Lawyers Club (ILC) yang akan tayang pada Selasa (16/4/2019) malan ini.
Program Indonesia Lawyers Club (ILC) kembali hadir di tvONE, Selasa (16/4/2019) malam nanti pukul 20.00 WIB.
Dipandu jurnalis senior Karni Ilyas, ILC malam ini jelang pelaksanaan Pemilu 2019 dan Pilpres 2019 akan disiarkan secara langsung di tvONE.
Anda dapat menyaksikan ILC malam ini di HP lewat link live streaming yang diberikan Tribunnews.com.
(Link live streaming ILC di tvONE ada di akhir berita)
Ada yang berbeda dalam acara ILC di tvONE malam ini.
Tema yang akan dibahas dalam ILC edisi spesial malam ini adalah Saatnya Damai Bersenandung Kembali.
Tak main-main, tamu yang hadir dalam ILC jelang pelaksanaan Pemilu 2019 ini begitu spesial.
Di antaranya para tokoh bangsa, Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla serta Presiden ke-tiga RI, BJ Habibie.
Selain itu, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD, dai kondang Abdullah Gymnastiar, Yusuf Mansur, serta Din Syamsuddin pun akan hadir.
Franz Magnis Suseno, Pdt Henriette Hutabarat, Wisnu Bawa Tenaya, Suhadi Sandjaya, Budi S Tanuwibowo, Erick Thohir, hingga Hashim Djojohadikusumo pun dijadwalkan datang di ILC malam ini.
"SAKSIKAN ILC EDISI SPESIAL "Saatnya Damai Bersenandung Kembali" dgn tamu tokoh2 bangsa: Wapres @Pak_JK, Presiden ke-3 RI Prof BJ Habibie, Prof @mohmahfudmd, KH @aagym serta narasumber lainnya | LIVE MALAM INI Pkl 20.00 WIB tvOne | JGN SAMPAI TERLEWAT! #ILCDamaiBersenandungKembali," tulis akun Twitter ILC.
Sebagaimana diketahui, Rabu (17/4/2019) besok, Warga Negara Indonesia (WNI) yang telah memiliki hak pilih bisa menggunakan haknya untuk mencoblos pada Pemilu 2019.