Whulandary Herman Tersingkir! Indonesia Gagal Lolos 10 Besar Miss Universe 2013
Setelah lolos 16 besar, Whulandary gagal menembus pemilihan 10 besar di malam final Miss Universe 2013
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Daniel Ngantung
TRIBUNNEWS.COM - Dewi fortuna tampaknya belum berpihak kepada Whulandary Herman, wakil Indonesia di ajang Miss Universe 2013. Setelah lolos 16 besar, Whulandary gagal menembus pemilihan 10 besar di malam final Miss Universe 2013 yang saat ini tengah berlangsung di Crocus City Hall, Moskwa, Rusia, Sabtu (9/11/2013) waktu setempat.
Amerika Serikat, Filipina, India dan Ekuador adalah beberapa negara yang perwakilannya masuk ke dalam daftar 10 besar.
Berikut daftar kontestan negara yang lolos 10 besar Miss Universe 2013:
Spanyol
Filipina
Inggris Raya
India
Brazil
Amerika Serikat
Ukraina
Ekuador
Venezuela
Republik Dominika
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.