Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Katy Perry, Wajahnya Setelah Jadi Diva Dibandingkan Saat Belum Mengorbit

Ini wajah Katy Perry setelah menjelma jadi diva pop dunia dibandingkan ketika masih jadi 'wanita biasa.'

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Katy Perry, Wajahnya Setelah Jadi Diva Dibandingkan Saat Belum Mengorbit
espressogossip
Wajah Katy Perry sebelum terkenal (kiri) dan wajah terkini. 

TRIBUNNEWS.COM - Situs espressogossip memajang dua foto biduan pop Katy Perry ketika masih jadi 'wanita biasa' dan belum mengorbit dibandingkan dengan wajah terkini setelah menjelma menjadi diva pop dunia.

Sayangnya, situs tersebut tak menyebut wajah Katy Perry saat masih jadi 'wanita biasa' itu diambil tahun berapa. Yang pasti foto sebelah kiri adalah wajahnya ketika belum ngetop dan sebelah kanan adalah foto terkini.

Macam-macam komentar bermunculan dengan perbandingan foto lama dan terkini tersebut. Salah satu menyebut, Katy Perry jadi amat cantik memesona karena polesan tatarias. Wajah aslinya sih lumayan manis, tapi jauh lebih cantik setelah dipoles tata rias wajah.

"Because of the power of make up," komentar pengunjung situs bernama akun Edmarie Batinga.

Tapi ada juga yang memilih wajah Katy Perry yang sebelum terkenal. Alasannya lebih natural.

"I like the natural look better: She looks younger and prettier," tulis akun Mahru Kh.

Artis Multitalenta

Berita Rekomendasi

Katy Perry lahir 25 Oktober 1984 dengan nama asli Katheryn Elizabeth Hudson.  Ia multitalenta karena berbakat jadi penyanyi, penulis lagu, aktris. penari dan sekaligus model Amerika Serikat.

Lahir dan dibesarkan di Santa Barbara, California oleh orangtua pendeta Kristen. Sejak kecil Perry hanya mendengarkan musik gospel dan sering menyanyi di gereja setempat. Dia merilis album rohani yang sama seperti namanya pada tahun 2001 sebagai Katy Hudson, namun kurang sukses. Dia kemudian merekam album dengan tim produksi The Matrix dan menyelesaikan sebagian besar album solo 2004-05, yang keduanya tidak satu pun dirilis.

Setelah menandatangani kontrak dengan Capitol Music Group pada tahun 2007, dia mengadopsi nama panggung Katy Perry dan pada bulan November Perry merilis singel pertamanya di internet, "Ur So Gay" yang cukup mendapatkan perhatian publik namun gagal memasuki tangga lagu.

Catatan Wikipedia, Katy menjadi terkenal dengan merilis single keduanya, "I Kissed a Girl" pada tahun 2008, yang menduduki puncak tangga lagu internasional.

Pada tahun yang sama, album pertama Perry One of the Boys menjadi album terlaris ke-33 di seluruh dunia pada tahun 2008. Perry mendapatkan sertifikasi Platinum dari Recording Industry Association of America, sementara "I Kissed a Girl" dan singel keduanya, "Hot n Cold" menerima sertifikasi multi-platinum.

Pada tahun keduanya, album Teenage Dream dirilis pada bulan Agustus 2010 dan memulai debutnya di nomor satu Billboard 200. Album ini memasukkan hit singel "California Gurls", "Teenage Dream", "Firework", "E.T." dan "Last Friday Night (T.G.I.F.)", yang semuanya telah menduduki puncak tangga lagu di Billboard Hot 100.

Dengan "E.T." yang bertengger di nomor satu tangga lagu pada 12 Mei 2011, Perry menjadi artis pertama dalam sejarah yang melewatkan satu tahun penuh, selama 52 minggu berturut-turut di 10 besar Billboard Hot 100.

Perry berkesempatan menjadi juri tamu di seri ketujuh dari acara televisi Inggris, The X Factor serta merilis sebuah parfum yang disebut "Purr" dan juga sebagai pengisi suara Smurfette dalam film tahun 2011, The Smurfs. Perry memiliki hubungan yang cukup lama dengan Travie McCoy, namun pada akhirnya dia menikah dengan Russell Brand pada 23 Oktober 2010.

Agung BS

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas