Lihat Akting Suami seperti Banci, Deswita Elus-Elus Perut
Ferry Maryadi kerap tampil seperti banci saat tampil di layar kaca. Hal itu membuat sang istri, Deswita Maharani rajin mengelus-elus perutnya.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Junianto Hamonangan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komedian Ferry Maryadi kerap tampil seperti banci saat tampil di layar kaca. Hal itu membuat sang istri, Deswita Maharani rajin mengelus-elus perutnya.
Deswita tidak ingin calon buah hatinya kelak berperilaku seperti demikian. Maklum saja wanita yang menikah pada 3 Februari 2012 silam itu kini sedang hamil tujuh bulan.
"Enggak cuma ngelus-ngelus perut, udah diludahin kalau ngaco-ngaco," kata Deswita, saat ditemui di kediamannya di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Minggu (2/11/2014).
Namun demikian Deswita menyadari apa yang dilakukan sang suami merupakan bagian dari tuntutan pekerjaan. Deswita hanya berharap apa yang dilakukan Ferry diketahui anaknya kelak.
"Aku tahu itu bagian dari profesionalisme kami, semoga anaknya tahu ini kerjaan bapaknya. Justru aku ngelus perut bukan karena lihat bapaknya, tapi kalau lihat yang asli, coy coy," katanya sembari tertawa.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.