Film 'Komedi Moderen Gokil', Warkop Versi Kekinian
Film 'Komedi Moderen Gokil', Cuk mencoba kembali mengemas lawakan yang disajikan Dono, Kasino, dan Indro, namun secara kekinian.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup pelawak ternama yang kerap dikenal Warung Kopi DKI alias Warkop hingga saat ini masih menjadi legendaris. Candaan yang khas dan ringan, membuat sutradara film Fajar Krisyanto alias Cuk FK terinspirasi membuat film seperti Warkop DKI.
Melalui film terbaru yang berjudul 'Komedi Moderen Gokil', Cuk mencoba kembali mengemas lawakan yang disajikan Dono, Kasino, dan Indro, namun secara kekinian.
" Terinspirasi kita ke sana (Warkop), mungkin bisa dibilang film ini Warkop banget. Yang membedakan adalah kekiniannya," kata Cuk FK saat jumpa pers di Gedung MD Place, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (9/9/2015).
Cuk menyadari, lawakan Warkop DKI hingga saat ini masih teringat dibenak masyarakat. Hal itulah yang membuat dia akhirnya berani untuk mempersembahkan lawakan ala Indro cs, secara modern.
"Seperti kita tahu, komedi ala Warkop memang ngga ada habisnya membuat terpingkal-terpingkal. Tapi tidak memungkiri Warkop masih ditonton dan susah membedakan film ini dengan Warkop ," ujarnya.
Komedian senior sekaligus anggota grup Warkop, Indro ikut terlibat pada film yang diproduksi MD Picture tersebut. Indro mengatakan, lawakan yang disajikan pada film ini dikemas ala Warkop secara kekinian.
"Yang menarik di film ini benang merahnya jelas banget. Lucuan-lucuan seperti sketsa. Di sini ada konflik besar yang melatar belakangi konflik lain. Walau joke kaya warkop, tapi kekinian banget," ucap Indro.
Film yang akan tayang pada 17 September mendatang ikut melibatkan sejumlah aktor dan aktris baru seperti, Kartika Putri, Nadine Alexandra, Stand up comedian Boris Bokir dan Dodit. Lalu ada juga pendangdut Duo Serigala.