Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

105 Film Dari 29 Negara Ramaikan Bali Internasional Film Festival 2015

Bali Internasional Film Festival (Balinale) 2015 kembali digelar.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in 105 Film Dari 29 Negara Ramaikan Bali Internasional Film Festival 2015
Tribunnews.com/Achmad Rafiq
Penyelenggara berserta perwakilan peserta yang ikut terlibat pada Bali Internasional Film Festival (Balinale), saat jumpa pers di Cinemaxx, FX Mall, Sudirman, Jakarta, Selasa (15/9/2015). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ajang penghargaan film internasional yang diselenggarakan di Indonesia yakni Bali Internasional Film Festival (Balinale) 2015 kembali digelar.

Pada tahun ke-9 kali ini, Balinale dikuti 105 film dari 29 negara siap tampil pada acara yang akan diselenggarakan pada 24-30 September di Cinemaxx Lippo Mall Kuta, Bali.

"Sedikitnya ada 300 judul film dari 42 negara yang harus dipilih panitia. Namun, hanya 105 judul film dari 29 negara yang dipilih," ucap perwakilan dari pihak penyelenggara, Debora Gabinneti, saat jumpa pers di Cinemaxx, FX Mall, Sudirman, Jakarta, Selasa (15/9/2015).

Acara yang mengusung tema 'Face of Diversity' ini juga akan menyuguhkan keberagaman budaya dari negeaa yang ikut menjadi peserta Balinale 2015.

Negara asal Mexico misalnya, menjadi satu di antara negara lain yang ikut menampilkan film karya mereka dan bersaing dengan film lainnya di Balinale. Apalagi ini merupakan tahun kelima negara Mexico ikut partisipasi di acara tersebut.

"Kami tahun ini akan tampilkan film 'Gueros' dan sekaligus film pembuka di Balinale. Kami juga akan hadirkan sutradaranya, artisnya juga akan datang. Ini akan menjadi daya tarik antara mereka dan filmmakers lainnya untuk interaksi," kata pewakilan Duta Besar Mexico, Simaluna, pada kesempatan yang sama.

Berita Rekomendasi

Tidak hanya dari luar, film Indonesia seperti '3', 'Cakra Buana', 'Bidadari Terkahir' dan beberapa film pendek serta panjang juga akan ditampilkan di Balinale 2015.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas