Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Besok Kembali Digelar Tahlilan untuk Yana Zein, Sang Ayah Akan Hadir

"Besok akan ada tahlilan di rumah Pak Isman Ayub di Warung Buncit, Sore, pukul 17.00 WIB. Buka puasa dulu, baru tahlilan."

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Besok Kembali Digelar Tahlilan untuk Yana Zein, Sang Ayah Akan Hadir
TRIBUNNEWS.COM/Regina Kunthi Rosary
Nurzaman Zein (kemeja biru) ketika menghadiri pemakaman Yana Zein di TPM Gandul, Cinere, Depok, Jumat (2/6/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menurut rencana, Senin (5/6/2017) besok akan digelar tahlilan untuk mengirim doa bagi mendiang Yana Zein.

Tahlilan akan digelar di kediaman Isman Ayub, teman Yana Zein, sekaligus teman ayah dan ibu almarhum.

"Besok akan ada tahlilan di rumah Pak Isman Ayub di Warung Buncit, Sore, pukul 17.00 WIB. Buka puasa dulu, baru tahlilan. Isman Ayub itu salah satu teman Yana, teman bapaknya juga, teman ibunya juga," tutur Linggasuri, sahabat Yana Zein, ketika ditemui di kediamannya di kawasan Cirendeu, Tangerang Selatan, Minggu (4/6/2017).

Linggasuri menuturkan pula alasan mengapa tahlilan tersebut akan diselenggarakan di kediaman Isman Ayub, bukan di kediaman Yana Zein dan ibundanya, Swetlana Zein, maupun kediaman sang ayah, Nurzaman Zein.

"Rumah bapaknya (Yana Zein) kan di Pekanbaru. Kalau di rumah Yana yang di Cinere, seperti yang Anda tahu kan, nggak mungkinlah," ucap Linggasuri.

"Pak Isman bilang, 'Okelah, adakan (tahlilan) di rumah saya,' karena mereka sudah dekat sekali. Dia bersedia di rumahnya untuk menyelenggarakan tahlilan," tambahnya.

Berita Rekomendasi

Nurzaman Zein, menurut Linggasuri, besok akan turut hadir dalam tahlilan tersebut.

Yana Zein meninggal pada Kamis (1/6/2017) dini hari setelah berjuang melawan kanker.

Setelah disemayamkan di Rumah Duka RSUP Fatmawati, Jakarta Selatan, jenazah Yana Zein dimakamkan di Tempat Pemakaman Muslim (TPM) Gandul, Cinere, Jumat (2/6/2017).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas